MENU TUTUP
Liga Indonesia 1

Tampil dengan Sejumlah Pemain Debutan, Persipura Kalahkan Persela 

Sabtu, 24 Maret 2018 | 17:47 WIB / Djarwo
Tampil dengan Sejumlah Pemain Debutan, Persipura Kalahkan Persela  Peter Butler bersama Kiper Persipura, Dede Sulaiman/Djarwo 

JAYAPURA,-Meskipun berhasil meraih kemenangan atas tamunya, Persela Lamongan di laga perdananya dengan skor 2-1. Peter Butler tetap meminta masyarakat dan pendukung untuk tetap bersabar dengan skuad yang dimiliki oleh Persipura saat ini.

Menjawab pertanyaan wartawan saat sesi konferensi pers, yang menganggap permainan Persipura kurang begitu greget. Butler mengatakan bahwa performa anak asuhnya yang beberapa diantaranya adalah pemain debutan, sudah tampil cukup baik. 

"Saya rasa sudah bagus dan kita berhasil menang di laga perdana. Tapi performance kita harus dimengerti, karena banyak pemain muda. Kami bermain tanpa masalah dan bagus sekali di babak pertama. Sayang, di babak kedua kita hilang fokus dan bermain individu dan hilang rencana," ujar Butler.

Diungkapkan arsitek asal Inggris ini, separuh timnya memang dihuni oleh pemain muda dan pemain debutan. Namun ia yakin, dengan berkaca pada laga pra musim dan laga perdana kontra Persela tadi, performa timnya akan terus meningkat. 

"Kami banyak pemain muda dan masih punya banyak waktu. Dan kami masih harus kerja keras dan di awal musim pasti ada sedikit naik turun," ujarnya.

Butler juga menjelaskan, bahwa Persipura saat ini sudah memiliki kerangka tim yang sangat baik, dengan perpaduan pemain muda dan beberapa pemain senior.

"Kalau kita bisa membangun tim baru untuk Persipura, saya rasa memang harus membangun tim dengan perpaduan para pemain muda dan pemain senior," katanya.

Sementara Kiper kedua Persipura musim lalu yang saat ini menjadi kiper utama, 

Dede Sulaiman mengatakan, laga kontra Persela menjadi laga yang istimewa. Meskipun jarang dimainkan pada musim lalu, ia merasa debutnya sebagai pemain inti sudah cukup baik.

"Ini laga perdana dan sudah lama saya tidak main dan saya bersyukur bisa bermain dengan baik dan bisa persembahkan yang terbaik bagi pendukung kami,"ujar Dede.*

 

 


BACA JUGA

TERKINI

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

2 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

2 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Harus di Jayapura

9 Jam yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

10 Jam yang lalu

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

10 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com