MENU TUTUP

Meski Sedikit Kecewa, Peter Butler Senang dengan Permainan Persipura

Minggu, 01 April 2018 | 17:14 WIB / Djarwo
Meski Sedikit Kecewa, Peter Butler Senang dengan Permainan Persipura Manu Wanggai (kiri) bersama Pelatih Persipura, Peter Butler (kanan) dalam sesi konferensi pers usai laga kontra Barito Putra / Istimewa

JAYAPURA,- Pelatih Persipura, Peter Butler, mengaku sedikit kecewa dengan hasil yang diraih oleh anak asuhnya saat menghadapi tuan rumah Barito Putra, Sabtu (31/3), di Stadion 17 Mei Banjarmasin, dengan skor yang berakhir imbang 2-2.

Butler menilai, anak asuhnya sudah bermain cukup bagus dan menguasai jalannya pertandingan. Sayang, anak asuhnya kurang mengontrol emosi, hingga membuahkan kartu merah bagi Tinus Pae di akhir babak kedua.

"Di laga ini saya tahu itu sulit dan Persipura sedikit bermain dengan emosi. Tapi saya senang dengan pemain saya, bagaimana kita kuasai bola dan kita jauh lebih bagus tapi kadang tidak semudah itu. Saya sedikit kecewa dengan hasil satu poin ini, tapi begitulah sepakbola," ujarnya.

Tidak hanya itu saja, meski Iwan Sukoco, wasit yang memimpin jalannya laga tersebut dianggap tak jeli, Butler tetap tak mau mengomentari kinerja Iwan.

"Saya tidak mau komentari wasit. Saya disini kerja profesional dan coba membangun tim baru untuk Persipura," ungkapnya.

Gelandang andalan Persipura, Imanuel "Manu" Wanggai juga mengakui timnya telah bermain bagus. Meskipun sempat kecolongan hingga laga harus berakhir imbang.

"Tim Barito luar biasa dan kita saling menyerang, tapi ada catatan untuk kita harus lebih konsentrasi karena kita sempat kecolongan, ini yang harus menjadi evaluasi bagi kami pemain dan pelatih. Tapi saya pikir, pertandingan ini cukup bagus," ujar Manu. *


BACA JUGA

Persipal Menang, Persipura Gagal ke Babak 12 Besar Liga 2

Selasa, 05 Desember 2023 | 19:25 WIB

Persipura Putus Rekor Enam Kali Tanpa Kemenangan di Liga 2

Rabu, 29 November 2023 | 03:29 WIB

Sambut Putaran Kedua Liga 2, Persipura Datangkan Dua Pemain Anyar

Selasa, 31 Oktober 2023 | 16:39 WIB

Ditahan Imbang, Persipura tak Beranjak dari Zona Merah

Jumat, 20 Oktober 2023 | 20:43 WIB

Dua Gol Boaz Salossa Berikan Kekalahan Perdana Bagi Persipura

Kamis, 12 Oktober 2023 | 18:29 WIB
TERKINI

Trauma dengan Teror KKB di Pegunungan Bintang, Puluhan Warga Mengamankan Diri ke Jayapura

22 Jam yang lalu

Kontak Tembak Aparat Gabungan dengan KKB Kembali Terjadi di Homeyo Intan Jaya

22 Jam yang lalu

Nekat Bawa Kabur Mobil Dinas Brimob Polda Papua, Pemuda Ini Dilumpuhkan Timah Panas

22 Jam yang lalu

Tenaga Kesehatan Mimika Ikuti Konferensi Internasional Neurovaskular

1 Hari yang lalu

Tim Nasional Memanggil Siswa Papua Football Academy

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com