Wacana Pembangunan Istana Presiden di Papua, Gubernur: Itu Tidak Selesaikan Akar Masalah
JAYAPURA – Menanggapi permintaan 61 tokoh papua kepada Presiden Joko Widodo untuk membangun istana presiden di papua, Gubernur Papua, Lukas Enembe, menyampaikan hal tersebut sah-sah saja. Meski menurutnya, persoalan papua saat ini bukan hanya sekedar membangun infrastruktur, namun harus mencari solusi
“ Mau dibangun disini sah-sah saja, tidak masalah. Tapi penyelesaian masalah papua bukan seperti itu. Jangan bikin senang dengan bangun ini, bangun itu, tidak bisa seperti itu,” ujar Gubernur Papua, Lukas Enembe, saat menjawab pertanyaan wartawan di gedung nagara, Selasa (10/9) malam.
Menurutnya, untuk menyelesaikan masalah papua, maka perlu ada dialog bersama antara pemerintah pusat dan daerah, sehingga mengetahui akar permasalahannya dan sama-sama menyelesaikan masalah tersebut.
“ Kita perlu duduk bersama untuk melihat akar masalahnya baru diselesaikan, bukan bangun istana presiden, bangun asrama nusantara. Itu bukan persoalan papua saat ini, tapi ada yang lebih penting dari itu semua,” tukasnya
Sebelumnya, 61 tokoh papua menggelar pertemuan dengan presiden di Istana Presiden dan meminta agar presiden membangun istana di papua. Bahkan para tokoh yang bertemu dengan presiden mengaku telah menyediakan tanah seluas 10 hektar untuk pembangunan istana presiden di Kota Jayapura, Papua.**