Korban Terseret Arus di Pasir Enam Jayapura Ditemukan Meninggal
JAYAPURA - Upaya pencarian tim SAR gabungan terhadap Ahmad Danil (21) yang dilaporkan hilang pada Sabtu sore dilanjutkan pada Minggu (3/11) pagi.
Tim SAR dibantu oleh warga melakukan pencarian yang dimulai sekitar pukul 07.00 WIT. Kurang lebih 30 menit pencarian, korban ditemukan tak jauh dari lokasi hilangnya dalam keadaan meninggal dunia
" Pencarian kami lanjutkan tadi pagi pukul 07.00 WIT. Sekitar 30 menit melakukan penyisiran, korban ditemukan sekitar 100 meter dari titik awal terseret arus. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jayapura, Putu Arga Sujarwadi, ketika dikonfirmasi Wartaplus.com melalui sambungan telepon, Minggu (3/11) pagi.
Kata Putu, setelah ditemukan, korban langsung di evakuasi ke rumah sakit Bhayangkara untuk dilakukan visum.
" Korban sudah dibawa ke rumah sakit untuk visum. Setelah itu akan diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan," ujarnya.
Sebelumnya, pemuda asal Jepara bernama Ahmad Danil (21) di laporkan hilang setelah terseret arus dan tenggelam di pantai pasir VI Jayapura pada Sabtu (2/11) sore sekitar pukul 16.00 WIT.
Saat itu, korban bersama teman-temannya sementara mandi di pantai pasir enam. Namun karena arus yang cukup kencang menyebabkan korban bersama dua rekannya terseret arus pantai.
Korban terseret bersama 2 temannya, namun kedua rekan korban berhasil menyelamatkan diri, sementara korban terbawa arus dan hilang.
Untuk mencari korban, maka Tim Rescue berjumlah 5 personil di berangkatan ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian menggunakan rubber boat dan alat penyelamatan lainnya.**