MENU TUTUP

Pertemuan Pangdam Cenderawasih dan General Manager PLN Papua, Ini yang Dibahas

Selasa, 05 November 2019 | 21:20 WIB / Andi Riri
Pertemuan Pangdam Cenderawasih dan General Manager PLN Papua, Ini yang Dibahas Pangdam Cenderawasih, Mayjen TNI Herman Asaribab terima rombongan GM PLN Papua, Ari Dartomo di ruang kerjanya, Selasa (5/11)/Pendam17

JAYAPURA - Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Herman Asaribab menerima kunjungan rombongan PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) unit Induk Papua dan Papua Barat yang dipimpin langsung oleh General Manager Ari Dartomo bertempat di Ruangan Cycloop Makodam XVII/Cenderawasih, Selasa (5/11).

Pada kesempatan tersebut, Pangdam XVII/Cenderawasih didampingi para pejabat teras kodam antara lain, Irdam XVII/Cenderawasih, Kapok Sahli Pangdam, Aslog Kasdam XVII/Cenderawasih, Aster Kasdam XVII/Cenderawasih, dan Asintel Kasdam XVII/Cenderawasih 

Ari Dartomo selaku pimpinan GM PT. PLN (Persero) menyampaikan terima kasih atas sambutan Pangdam Cenderawasih dan jajaran

"Sebelumnya saya ucapkan banyak terimakasih kepada Bapak Pangdam atas kesediaannya menerima kunjungan ditengah kesibukan yang padat," ungkap Ari Dartomo seperti dikutip dari rilis Pendam Cenderawasih.

Selain itu Ari Dartomo beserta rombongan juga menyampaikan maksud dari tujuan audiensi dengan Pangdam XVII/Cenderawasih beserta pejabat teras Kodam tiada lain adalah untuk bersilaturahmi dan membahas tentang kerjasama pengamanan khusus instalasi gardu induk PT. PLN wilayah Papua dan Papua Barat.

"Kami dari PT. PLN (Persero) berterimakasih atas pengamanan dari TNI yang selama ini tetap berjalan dengan aman," ungkap Ari.

Sementara itu, Pangdam XVII/Cenderawasih juga mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih atas kunjungan General Manager PT. PLN (Persero) wilayah Papua dan Papua Barat yang telah berkenan berkunjung di Makodam XVII/Cenderawasih

"Mengenai keamanan, kita pasti maksimalkan karena sudah memberikan tanggung jawab kepada Kodam XVII/Cenderawasih," ujar Pangdam

Tidak hanya itu, Pangdam juga mengatakan bahwa kedepan Papua akan menyelenggarakan PON XX yang mana akan banyak para Atlet-atlet maupun para Pejabat-pejabat Daerah yang akan hadir dalam kegiatan PON XX tersebut.

 "Oleh karena itu, saya berharap dari pertemuan ini dapat meningkatkan tali silaturahmi yang selama ini berjalan dengan baik, senada dengan pimpinan dari GM PT. PLN (Persero) agar dijadikan langkah positif dalam menjalin kerjasama yang telah terjalin selama ini," harapnya.(Adv)

 

 


BACA JUGA

Jabat Pangdam Cenderawasih, Mayjen TNI Rudi Puruwito Siap Dukung Program Ketahanan Pangan di Papua

Kamis, 22 Agustus 2024 | 16:11 WIB

Pangdam Izak Hadiri Perayaan Natal Bersama Jajaran Kesdam XVII/Cenderawasih

Minggu, 14 Januari 2024 | 06:49 WIB

Peresmian Kodim 1704/Mappi Diharapkan dapat Membantu Pemda Ciptakan Kondusifitas Daerah

Jumat, 22 Desember 2023 | 04:52 WIB

Pangdam Cenderawasih Pimpin Sertijab Kasdam, Asrendam, Aspers Kasdam, Katopdam dan Dandeninteldam

Rabu, 06 Desember 2023 | 19:01 WIB

Safari Pemilu di Papua Pegunungan, Pangdam Cenderawasih Singgung Kerawanan Konflik Sosial yang Harus Diwaspadai

Minggu, 08 Oktober 2023 | 17:47 WIB
TERKINI

Dua Kubu Saling Serang di Puncak Jaya Sepakat Damai

5 Jam yang lalu

Daya Ledak MA-RIYO Guncangkan Kota Jayapura

8 Jam yang lalu

Tanda-Tanda Kemenangan Mari-Yo Makin Kencang Pimpin Papua

8 Jam yang lalu

Kapolres Mamberamo Tengah Diserang Massa Pendukung Calon Wakil BupatiĀ 

15 Jam yang lalu

Seorang Tukang Ojek Tewas Dibacok di Paniai, Pelaku Diduga Gerombolan OPM

16 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com