MENU TUTUP

Kalah Lawan Borneo FC, Tren Negatif Persipura Masih Berlanjut

Minggu, 08 Maret 2020 | 04:57 WIB / Djarwo
Kalah Lawan Borneo FC, Tren Negatif Persipura Masih Berlanjut Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen Tiago / Istimewa

JAYAPURA, wartaplus.com - Persipura Jayapura harus menelan kekalahan perdananya di kompetisi Liga 1 2020 usai takluk dua gol tanpa balas di markas Borneo FC, Stadion Segiri Samarinda, Sabtu (7/3).

Kekalahan tersebut memperpanjang tren negatif Persipura yang tak pernah menang di lima laga tandangnya secara beruntun sejak berhadapan dengan PSM Makassar di Stadion Mattoanging pada kompetisi Liga 1 musim lalu, 18 November 2019.

Menanggapi kekalahan anak asuhnya, Jacksen Tiago mengaku kartu merah cepat yang diterima Arthur Cunha setelah melanggar Terens Puhiri di menit ke-9 berdampak negatif pada permainan timnya.

Ia mengaku, kehilangan satu pemain sejak menit awal babak pertama membuat strategi yang diterapkannya tak berjalan sesuai harapan.

"Sebuah pertandingan yang buat kita sangat berat, karena sayang sekali kita kena sebuah kartu merah yang terlalu cepat, itu sangat mempengaruhi rencana kita dan bekerja selama 81 menit dengan 10 orang itu sangat berat bagi kita," ujar Jacksen usai laga.

Meski begitu, Jacksen tetap mengapresiasi perjuangan anak asuhnya yang telah berjuang 90 menit penuh, meski kalah jumlah pemain.

"Saya tetap memberi apresiasi kepada pemain saya yang berjuang sampai menit terakhir. Kita pasti kecewa karena kita kalah, tapi saya mau memberi apresiasi tim yang berjuang dari awal sampai akhir," ungkapnya.

Jacksen juga mengaku enggan mengomentari kinerja wasit Thoriq Alqatiri yang menurutnya sudah benar dalam membuat keputusan di laga tersebut.

"Ini memang kehendak Tuhan, kita harus menerima, tidak ada masalah. Saya rasa Thoriq adalah salah satu wasit terbaik di negara ini, wasit yang beberapa kali mendapatkan mandat dari AFC.  Melihat track recordnya itu saya lebih baik menghargai keputusannya," pungkasnya.

Akibat menelan kekalahan di markas Borneo FC, Persipura kini harus rela turun ke peringkat 8 dari posisi semula di peringkat ke-4. 

 


BACA JUGA

Persipura Terancam Absen Dari Liga 2 Musim 2023/2024

Kamis, 10 Agustus 2023 | 07:33 WIB

BTM Kembali Terpilih Sebagai Ketua Umum Asprov PSSI Papua

Jumat, 27 Mei 2022 | 17:26 WIB

BTM Akui Manajemen Sudah Cukup Sabar Hadapi Sikap Indisipliner Boaz dan Tipa

Selasa, 06 Juli 2021 | 13:11 WIB

Jacksen Tiago : Kekuatan Tim Terletak Pada Putra Daerah 

Senin, 22 Maret 2021 | 14:11 WIB

Persipura Desak PSSI dan PT.LIB Berikan Kepastian Jadwal Liga 1

Rabu, 18 November 2020 | 12:35 WIB
TERKINI

Tempat Produksi Miras CT di Wamena Jayawijaya Digerebek Polisi

8 Menit yang lalu

Jaga Sitkamtibmas dari Aksi KKB, Personel Damai Cartenz Rutin Gelar Patroli di Wilayah Kiwirok

36 Menit yang lalu

Freeport Setor Rp3,35 Triliun Bagian Daerah atas Keuntungan Bersih 2023

11 Jam yang lalu

Konflik Sosial Akibat Pemilu Terus Berlanjut di Kenyam Nduga, Ini Langkah Tegas Aparat Keamanan

1 Hari yang lalu

Polisi Selidiki Kasus Penikaman Tukang Ojek di Paniai

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com