MENU TUTUP

Persipura Bidik Poin Sempurna di Markas Bajul Ijo

Kamis, 12 Maret 2020 | 13:44 WIB / Djarwo
Persipura Bidik Poin Sempurna di Markas Bajul Ijo Jacksen Tiago dan Takuya Matsunaga / Istimewa

JAYAPURA, wartaplus.com - Demi membayar kekalahan di markas Borneo FC di laga sebelumnya, kini skuat Mutiara Hitam Persipura Jayapura tengah membidik tiga poin di markas Bajul Ijo, Persebaya Surabaya dalam laga pekan ketiga Liga 1 2020, Jumat (13/3).

Dengan persiapan yang cukup matang selama empat hari berada di Surabaya, pelatih Jacksen Tiago berhasrat untuk kembali mendapatkan kemenangan kedua mereka.

"Sebuah pertandingan yang berbeda karena pemain kita berbeda, dan tim kita sangat siap, kita sudah melakukan berbagai latihan, harapan besar tidak ada kendala apapun di laga besok. Tim kita siap untuk menciptakan sebuah sejarah yang baru," tekan Jacksen jelang laga, Kamis (12/3).

Jacksen berharap timnya bisa memanfaatkan setiap momen di laga tersebut untuk menyisir celah yang ada pada skuat Persebaya. Pasalnya, ia mengaku jika sudah menemukan plus minus yang dimiliki tim tuan rumah.

"Yang jelas, dalam momen yang kita dapat besok kita harus memanfaatkan celah tim Persebaya Surabaya. Dan yang pasti kita sudah tahu plus minus dari Persebaya, dan semoga apa yang kita rencanakan di laga besok bisa berjalan baik dan kita berharap bisa meraih kemenangan di laga besok," ujarnya.

Sementara itu, gelandang asal Jepang, Takuya Matsunaga mengaku optimis timnya bisa mendapatkan hasil positif di laga tersebut, usai menjalani rangkaian persiapan intens.

Takuya menuturkan, ia dan kolega akan berusaha sekeras mungkin untuk memberikan poin bagi Persipura.

"Kita semua dalam kondisi baik. Kita sangat termotivasi dan kita akan berusaha untuk mendapatkan tiga poin, kita akan berusaha memberikan yang terbaik di laga besok," pungkasnya.

Persipura berhasrat merebut poin di markas Persebaya guna membayar kekalahan yang diderita di markas Borneo FC dalam laga sebelumnya. Persipura kini masih berada di peringkat ke-7 dengan mengoleksi 3 poin.**


BACA JUGA

Persipura Terancam Absen Dari Liga 2 Musim 2023/2024

Kamis, 10 Agustus 2023 | 07:33 WIB

BTM Kembali Terpilih Sebagai Ketua Umum Asprov PSSI Papua

Jumat, 27 Mei 2022 | 17:26 WIB

BTM Akui Manajemen Sudah Cukup Sabar Hadapi Sikap Indisipliner Boaz dan Tipa

Selasa, 06 Juli 2021 | 13:11 WIB

Jacksen Tiago : Kekuatan Tim Terletak Pada Putra Daerah 

Senin, 22 Maret 2021 | 14:11 WIB

Persipura Desak PSSI dan PT.LIB Berikan Kepastian Jadwal Liga 1

Rabu, 18 November 2020 | 12:35 WIB
TERKINI

Jaksa Lakukan Eksekusi Putusan PN Jayapura Terkait Kasus Pemilu 2024

6 Jam yang lalu

Yumiron : Mahasiswa Harus Berikan Contoh Dalam Menjaga Kamtibmas

11 Jam yang lalu

Tryout UTBK SNBT 2024 Ilmupedia dan Ruangguru, Kerjasama Telkomsel dan Kuncie untuk Pelajar Papua

12 Jam yang lalu

Satu Anggota OPM Penyerang Posramil Kisor Maybrat Menyerahkan Diri

14 Jam yang lalu

Ribka Haluk Berikan Pujian Khofifah Parawansa yang Terima Penghargaan Satyalancana dari Presiden

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com