Cegah Penyebaran Covid-19, Kapolres Puncak Jaya Himbau Personelnya Menjaga Kebersihan dan Rutin Berolahraga
PUNCAK JAYA,wartaplus.com-Guna mencegah terjadinya penyebaran virus Covid-19 atau yang sering kita kenal dengan virus Corona, Kapolres Puncak Jaya AKBP Drs. Mikael Suradal, MM menghimbau kepada seluruh personelnya untuk selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan serta rutin melaksanakan olahraga.
Himbauan yang disampaikan Kapolres Puncak Jaya AKBP Drs. Mikael Suradal, MM dalam pelaksanaan apel, Selasa (17/3) pagi, sebagai bentuk wujud kepedulian pimpinan kepada para personelnya atas maraknya penyebaran virus Corona yang tidak hanya di Indonesia nemun seluruh dunia.
"Mengingat daerah kita ini merupakan daerah dingin serta virus Corona tersebut hanya bisa mati disuhu 26 derajat keatas, sehingga apabila virus Covid-19 ini bisa sampai masuk di Kab. Puncak Jaya sangatlah berbahaya oleh karena itu marilah kita sedini mungkin mencegah penyebaran virus tersebut dengan selalu menjaga kebersihan diri maupun lingkungan," tutur AKBP Mikael Suradal.
Lebih lanjut Kapolres Puncak Jaya juga menambahkan bahwa pasca ditetapkannya peraturan pemerintah mengenai banyaknya kegiatan persekolahan ataupun perkantoran yang diliburkan, namun dikarenakan karena kita sebagai insan Bhayangkara yang selalu hadir melindungi dan melayani masyarakat sehingga untuk aparat kepolisian belum ada petunjuk untuk libur. *