MENU TUTUP

Dishut Papua Barat akan Lakukan Penataan Pohon Sepanjang Jalan Utama Manokwari

Selasa, 17 Maret 2020 | 17:30 WIB / Albert
Dishut Papua Barat akan Lakukan Penataan Pohon Sepanjang Jalan Utama Manokwari Kepala Dinas Kehutanan Papua Barat, F.H Runaweri/Albert

MANOKWARI, wartaplus.com - Dinas Kehutanan Provinsi Papua Barat akan melakukan penataan pohon di sepanjang jalan utama kota Manokwari, sebagai ibukota Provinsi dan kota kabupaten lainnya. Terutama melakukan perawatan pohon pohon tua yang berada di sepanjang jalan utama. Ini dilakukan selain untuk keindahan kota, juga untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan saat terjadi cuaca ekstrem seperti pohon tumbang yang memakan korban jiwa

Kepala Dinas Kehutanan (Kadishut) Provinsi Papua Barat, F.H Runaweri saat ditemui wartaplus.com di ruang kerjanya, Senin (16/3) mengatakan, penghijauan didalam kota sangat penting, tetapi perlu adanya penertiban pepohonan tua, sehingga jangan kemudian saat cuaca ekstrim pohon tumbang dan memakan korban seperti yang sudah terjadi belakangan ini di kabupaten Manokwari dan Sorong, Papua Barat.

Dalam melakukan penataan ini, pihaknya tidak sendiri tetapi juga melibatkan instansi lainnya, seperti dinas lingkungan hidup, pihak PLN, dan PT Telkom.

Menurut Runaweri, pelibatan pihak lain diperlukan mengingat di sepanjang jalan utama dalam kota ada pihak lain yang memiliki kewenangan, misalnya PLN kaitan dengan tiang listrik dan jaringan kabel listrik, termasuk pihak Telkom yang juga memiliki kabel jaringan komunikasi.

"Pohon disepanjang jalan akan segera kita tertibkan, namun melibatkan pihak PLN, Telkom dan harus koordinasi dengan pemilik rumah sepanjang jalan utama di kabupaten, kota" ungkap Runaweri.

Dia menambahkan, penertiban pepohonan di sepanjang jalan akan dilakukan pertama di kabupaten Manokwari, maka dishut berharap adanya penyadaran masyarakat untuk bisa melaporkan, jika ada pohon yang sudah membahayakan keselamatan masyarakat, maka segera dilaporkan sehingga penertiban dilakukan.**


BACA JUGA

Terdapat 21 UPTD yang Bertugas Jaga Hutan Wilayah Papua Barat

Sabtu, 09 November 2019 | 09:20 WIB

Dishut Papua Barat Terima Laporan Penangkapan Kayu di Sorong

Sabtu, 09 November 2019 | 09:12 WIB

Kadishut Papua Barat Benarkan 40 Kontainer Kayu Merbau Asal Sorong Disita Gakum Nasional

Selasa, 18 Desember 2018 | 15:56 WIB

Jaga Hutan, Jadi Pesan Natal dan Ibadah Syukur Akhir Tahun Keluarga Besar Dishut Papua Barat

Selasa, 18 Desember 2018 | 15:49 WIB
TERKINI

Freeport Indonesia Dukung Turnamen Sepak Bola Piala Soeratin U-15 di Mimika Sport Complex

3 Jam yang lalu

Saat Debat Terakhir, Ini Ide dan Gagasan Brilian MARIYO Mewujudkan Papua CerdasĀ 

6 Jam yang lalu

Diduga Lakukan Pelecehan, Ketua DPD PDIP Papua Ditangkap dan Dibawa ke Jayapura

7 Jam yang lalu

Dua Tukang Ojek yang Ditembak KKB di Puncak, Berasal dari Gowa Sulsel

7 Jam yang lalu

Kampanye Akbar Mari-Yo, Bakal Hadirkan Pelayanan Kesehatan Gratis dengan 5 Dokter Spesialis

8 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com