MENU TUTUP

Tiga Kepala Distrik di Kabupaten Puncak Diganti

Jumat, 20 Maret 2020 | 10:26 WIB / Cholid
Tiga Kepala Distrik di Kabupaten Puncak Diganti Bupati Puncak Willem Wandik,SE.M.Si, saat melantik Tiga kepala Distrik di Aula Negelar Ilaga, Kabupaten Puncak, Rabu (18/3)/dok.Diskominfo Puncak

ILAGA,  wartaplus.com - Tiga kepala Distrik di Kabupaten Puncak, secara resmi dilantik oleh bupati Kabupaten puncak Willem Wandik, Rabu (18/3) lalu.

Ketiga Kepala distrik yang dilantik yakni Erianus Kiwak, Kepala Distrik Wangbe, Heren Wandik, Kepala Distrik Beoga, dan Marthen Wamang Kepala Distrik Beoga Timur

Bupati Kabupaten Puncak Willem Wandik menjelaskan pelantikan ini merupakan pelantikan yang kedua, dimasa kepemimpinannya sebagai sebagai Bupati periode kedua.

“Pelantikan ketiga Kepala Dstrik ini, dalam rangka mengisi kekosongan jabatan akibat dari mutasi dan rotasi jabatan yang dilakukan 5 Maret lalu,”ungkap Bupati.

Dikatakan, pengambilan dan pelantikan jabatan merupakan hal yang biasa di lingkungan organisasi pemerintahan dengan tujuan untuk meningkatkan kinerja organiasi serta menghindari kejenuhan pada jabatan lama.

" Dengan pelantikan ini diharapkan adanya dampak positif baru yaitu meningkatkanya semangat dan gairah kerja untuk meningkatkan produktivitas kerja pemerintah di tingkat Distrik," ucapnya.

Ia juga berpesan agar Kepala distrik yang baru dilantik untuk memberikan pelayanan yang baik walaupun kondisi geografis daerah sangat berat untuk mewujudkan pembangunan yang diharapkan. Artinya, para kepala Distrik ini, dalam melaksanakan tugas pasti berhadapan dengan banyak tantangan dan resiko, yang merupakan konsukuensi jabatan.

"Bagi para kepala distrik tetap berada di tempat tugas untuk melayani masyarakat, bukan sebaliknya penyelenggaraan Pemerintahan tidak berjalan dengan baik, hanya karena alasan Kepala Distrik selalu meninggalkan tempat tugas dengan alasan yang tidak jelas, apalagi para kepala Distrik ini, merupakan anak asli, sehingga sudah memahami kondisi dan budaya setempat, harusnya lebih betah ditempat tugas, sebab yang dilayani merupakan orang tua, keluarganya sendiri," kata Bupati mengingatkan

Ia juga menegaskan agar para kepala Distrik sebagai pengguna anggaran dapat menjalankan proses penataan keuangan sebagai mana fungsi dari kepala distrik.

"Saya berharap untuk berhati-hati dalam melaksanakan penatausahaan keuangan Distrik, mengelola berdasarkan aturan yang berlaku, tidak menggunakan keuangan distrik seeanaknya, sehingga dikemudian hari terjerat hukuman,”tegasnya.**


BACA JUGA

Pangdam XVII/Cenderawasih Lantik 840 Prajurit Tamtama TNI AD

Sabtu, 26 April 2025 | 06:34 WIB

Yunus Wonda - Haris Richard Yoku Resmi Pimpin Kabupaten Jayapura

Selasa, 25 Maret 2025 | 09:56 WIB

Sah Dilantik, Ini Nama 45 Anggota DPR Papua Periode 2024 - 2029

Jumat, 01 November 2024 | 07:04 WIB

Lantik Pengurus FKUB Papua Tengah, Ini Pesan Pj Gubernur Ribka

Kamis, 05 September 2024 | 21:27 WIB

Pj Gubernur Papua Lantik Penjabat Bupati Sarmi dan Jayapura

Kamis, 15 Agustus 2024 | 20:00 WIB
TERKINI

Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Lumpuhkan Dua KKB Pelaku Pembunuhan Josep Agus Lepa

4 Jam yang lalu

Syukuran HUT ke-62 Kodam Cenderawasih Digelar Sederhana Namun Meriah

9 Jam yang lalu

Warga Kampkey Keluhkan Tidak Ada Pelayanan Kesehatan di Pustu Awiyo

18 Jam yang lalu

Harumkan Daerah, Tim Taekwondo Pegunungan Bintang Bawa Pulang 35 Medali dari Papua Open 2025

1 Hari yang lalu

Dua Personel Gugur di Puncak Jaya, Jenazah Telah Dievakuasi Dan Diserahkan Kepada Keluarga Dengan Upacara Militer

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com