MENU TUTUP

TNI Polri di Mamberamo Raya Bersinergi Dalam Penanganan dan Pencegahan Covid-19

Jumat, 15 Mei 2020 | 20:33 WIB / Andi Riri
TNI Polri di Mamberamo Raya Bersinergi Dalam Penanganan dan Pencegahan Covid-19 Personil TNI Polri di Mamberamo Raya saat mendapatkan pengarahan oleh Bupati, Dorinus Dasinapa/dok.Pendam17

JAYAPURA, wartaplus.com - Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran covid-19 di wilayah kabupaten Mamberamo Raya, Pemerintah daerah melalui Tim Gugus Tugas Covid-19 mendatangkan sembako, alat kesehatan (Alkes) yang dikirim menggunakan KM Lestari Permai dan kapal kayu dari pelabuhan Jayapura.

“Untuk pencegahan Covid-19 ini, kami melangkah sesuai regulasi baik dari pusat maupun daerah. Salah satunya langkah pertama mengirim alat kesehatan dan bahan makanan guna pencegahan covid-19 untuk daerah tertentu sebagai pintu masuk ke Mamberamo Raya,” kata Bupati

Untuk pendistribusian bahan makanan dan Alkes ke 8 Distrik, pemerintah setempat dibantu TNI Polri yang bersinergi, bahu-membahu dengan tim gugus tugas covid-19 Kabupaten Mamberamo dalam penanganan dan pencegahan covid-19.

Hal tersebut terlihat saat aparat TNI-Polri dan tim gugus tugas covid-19 bersama-sama membongkar muatan KM Lestari Permai dan kapal kayu yang mengangkut bahan makanan dan sembako serta alat kesehatan yang dikirim dari Jayapura sepekan lalu. Bahkan  masyarakat setempat pun ikut bergotong royong membantu, Kamis (14/5).

Kegiatan bongkar muatan ini dilakukan oleh TNI-Polri yaitu anggota pos Ramil 1712-04/ Mamberamo Hilir gabungan dengan anggota polres Mamberamo, BPBD (team covid 19) dan masyarakat dilakukan dengan penuh kebersamaan dan semangat gotong royong untuk bersama melawan covid-19.

“Kami anggota TNI yang ada di Mamberamo dan anggota Polres Mamberamo saling gotong royong untuk membongkar muatan KM Lestari Permai dan kapal kayu dengan semangat, dan tentunya di bantu juga oleh masyarakat disini”, terang Pabung Mamberamo Raya Kapten Inf Ahmad, yang ditemui di sela sela kegiatan.

Muatan KM Lestari Permai dan kapal kayu yang memuat bahan makanan, sembako , APD dan alkes, sedangkan kapal kayu digunakan untuk memuat bansos berupa beras sejumlah 100 ton ,perlengkapan dapur,kasur dan alkes untuk menghadapi wabah virus covid-19.

Selanjutnya sembako dan alat kesehatan diangkut dan ditempatkan di Aula BPBD Mamberamo Raya sebagai posko gugus tugas penanggulangan covid 19, sedangkan beras ditempatkan di dinas sosial Kab. Mamberamo Raya, yang semua nantinya akan dibagikan kepada masyarakat di kabupaten Mamberamo Raya.

Komandan Kodim 1712/Sarmi Letkol Inf Lamberth Jerry Mailoa, S.E. yang dihubungi lewat telephon selulernya menegaskan bahwa, TNI-Polri sebagai aparat pemerintah akan mendukung dan mensupport penuh kebijakan pemerintah daerah dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 di wilayah kabupaten Mamberamo Raya.

“Kami akan terus bersinergi mendukung semua kebijakan dan langkah pemerintah daerah dalam rangka untuk menghadapi pandemi covid-19 ini. Diperlukan kerjasama semua unsur, baik TNI-Polri dan Pemerintah Daerah serta masyarakat Mamberamo Raya untuk bersama-sama menghadapi pandemi covid-19 ini”, tegasnya.

Sementara itu, ketua gugus tugas covid-19 kabupaten Mamberamo Raya Drs Deden Sumantri menambahkan, jika penanganan covid-19 di Mamberamo Raya ada tiga program yang akan di laksanakan, yaitu pengadaan peralaatan kesehatan, salah satunya pengadaan alat pelindung diri (APD), jaringan pengaman ekonomi dan jaringan pengaman sosial.

“Apa yang kami lakukan ini, merupakan program penanganan covid-19 dari Pemkab Mamberamo Raya, yang didukung oleh TNI-Polri yang ada di sini. Kami sudah koordinasi langsung dengan bapak Bupati dan kami bersyukur didukung penuh untuk bersama-sama dalam rangka pencegahan covid-19 di Mamberamo Raya seperti yang kita lihat sekarang ini,”pungkasnya.(Adv)


BACA JUGA

Istri Bupati Mamberamo Raya Tutup Usia, Dandim 1702/JWY Hadiri Prosesi Pemakaman

Jumat, 31 Maret 2023 | 09:52 WIB

Gubernur Papua Lukas Enembe Lantik John Tabo - Ever Mudumi Pimpin Mamberamo Raya

Senin, 13 September 2021 | 12:30 WIB

KPU Tetapkan Jhon Tabo – Ever Mudumi Jadi Paslon Terpilih Mamberamo Raya

Jumat, 19 Februari 2021 | 04:36 WIB

Surat Penunjukan Plt Kadis Pertanian Mamberamo Raya Palsu

Jumat, 16 Oktober 2020 | 05:57 WIB

Kristian Wanimbo - Yonas Tasti Pendaftar Pertama di KPU Mamberamo Raya

Sabtu, 05 September 2020 | 16:52 WIB
TERKINI

Freeport Indonesia Dukung Turnamen Sepak Bola Piala Soeratin U-15 di Mimika Sport Complex

51 Menit yang lalu

Saat Debat Terakhir, Ini Ide dan Gagasan Brilian MARIYO Mewujudkan Papua Cerdas 

3 Jam yang lalu

Diduga Lakukan Pelecehan, Ketua DPD PDIP Papua Ditangkap dan Dibawa ke Jayapura

4 Jam yang lalu

Dua Tukang Ojek yang Ditembak KKB di Puncak, Berasal dari Gowa Sulsel

4 Jam yang lalu

Kampanye Akbar Mari-Yo, Bakal Hadirkan Pelayanan Kesehatan Gratis dengan 5 Dokter Spesialis

5 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com