MENU TUTUP

Polres Jayawijaya Mediasi Kasus Pembunuhan Secara Adat

Selasa, 08 September 2020 | 20:34 WIB / Andi Riri
Polres Jayawijaya Mediasi Kasus Pembunuhan Secara Adat Polres Jayawijaya mediasi kasus pembunuhan suami terhadap istri yang berujung bentrok antar warga/dok.Humas Polda Papua

JAYAPURAwartaplus.com – Satuan Binmas Polres Jayawijaya melakukan mediasi penyelesaian secara adat kasus pembunuhan antara suami istri yang dilaksanakan di Mapolres Jayawijaya, Selasa (8/9).

Kasus pembunuhan dari oleh suami terhadap istrinya ini terjadi pada Juli 2020. Pelaku berinisial AG (suamin) nekat membunuh istrinya Yebenamuke Nirigi di Jalan Sanger Wamena.

Kasat Binmas Polres Jayawijaya AKP Harbani Paruki, S.Sos menyatakan, dari hasil pertemuan antara kedua keluarga sepakat untuk diselesaikan secara adat dengan pembayaran denda berupa uang dan hewan ternak. 

"Rencananya akan diserahkan pada hari senin 08 Februari 2021 di FKPM Polres Jayawijaya," ungkap Harbani.

Untuk mengikat kesepakatan kedua pihak tidak melakukan tindakan saling membalas/perang suku, maka Polisi membuatkan surat pernyataan dan ditandatangani oleh kedua pihak dan saksi.

"Kami selaku pihak keamanan meminta kepada semua untuk mari bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif ditengah pandemi covid 19 saat ini," serunya . 

Harbani menambahkan, menjadi tanggungjawab bersama semua masyarakat untuk menjaga Kamtibmas serta mendukung kebijakan pemerintah dengan 3M+1T yakni Menggunakan Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak dan Tidak berkerumun. 

"Semoga kita tetap sehat dan selalu memanjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa sehingga kita semua terhindar dari virus tersebut," ucapnya.**

 


BACA JUGA

ULMWP: Tragis Pembunuhan dan Pembantaian 15 Orang West Papua di Intan Jaya

Jumat, 17 Oktober 2025 | 10:35 WIB

Kesal Tak Dipinjami Uang, Alasan Pasutri Habisi Nyawa Majikannya Pemilik Laundry di Jayapura

Selasa, 08 Juli 2025 | 09:28 WIB

Terduga Pelaku Pembunuhan Seorang Guru dan juga Pemilik Usaha Laundry di Jayapura, Berhasil Ditangkap

Sabtu, 05 Juli 2025 | 09:23 WIB

Kekerasan Warga Sipil di Yuguru, Nduga, Papua Pegunungan

Minggu, 15 Juni 2025 | 09:39 WIB

Dua Pekerja Bangunan Tewas Di Jayawijaya Karena Ditembak KKB

Rabu, 04 Juni 2025 | 14:03 WIB
TERKINI

Skandal Besar Dana DAK Rp 11 Miliar di Keerom Lenyap Misterius, Kejati Papua Geram, Buru Jejak Korupsi!

2 Jam yang lalu

Pemuda Papua Nyatakan Dukungan untuk Satgas Damai Cartenz Tegakkan Hukum dan Jaga Keamanan di Papua

4 Jam yang lalu

Apresiasi Masyarakat Papua untuk Satgas Damai Cartenz: Jaga Kedamaian dan Hukum di Wilayah

4 Jam yang lalu

Tokoh Pemuda Papua Dukung Penuh Satgas Damai Cartenz Tegakkan Hukum

4 Jam yang lalu

Mayor Jenderal Lekagak Telenggen Desak Diplomat Papua Merdeka Bersatu dan Lobi Senjata untuk TPNPB

9 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com