MENU TUTUP

Polda Tegaskan Penembak Pendeta Murni dari KKB

Senin, 21 September 2020 | 10:48 WIB / Cholid
Polda Tegaskan Penembak Pendeta Murni dari KKB Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM. Kamal/Cholid

JAYAPURA,wartaplus.com – Pendeta Yeremias Zanambanidi yang tewas di tembak di Kampung Hitadipa murni dilakukan oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB). Hal itu diungkapkan Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM.Kamal ketika memberikan keterangan pers di Mapolda Papua, Senin (21/9) siang.
Menurut Kamal, kelompok yang melakukan penembakan terhadap seorang pendeta berasal dari KKB pimpinan Jelek Waker. “Pelaku di identifikasi dari kelompok Jelek Waker, lantaran di kawasan itu merupakan basis mereka,” tegas. Kamal pun membantah informasi yang menyebutkan jika  pelaku penembakan dilakukan oleh aparat keamanan.

“Pelaku pembunuhan yang disebutkan oleh beberapa oknum dan beredar di media sosial bahkan pemberitaan media masa dilakukan oleh TNI adalah hoax, mengingat dilokasi tersebut belum ada penempatan aparat keamanan, Disana tidak ada pos atau kantor dari aparat keamanan, di kampung tersebut baru direncanakan akan berdirinya kantor koramil,” tuturnya.

Sementara itu diketahui Pendeta Yeremias Zanambanidi diduga tewas ditembak di Kampung Hitadipa, Sabtu 19 September 2020 lalu, sekitar pukul 18.00 WIT. Sebelum pembunuhanterhadap pendeta, kurun waktu seminggu kelompok criminal bersenjata (KKB), telah melakukan empat aksi kekerasan yang menewaskan empat orang, dua diantaranya merupakan warga sipil yang kesehariannya sebagai tukang ojek yakni Laode Anas (34) dan Fatur Rahman (23).
Beberapa hari kemudian KKB mulai beraksi kembali, dimana dua anggota TNI tewas di kampung Bilogai yakni Serka Sahlan dan terakhir Babinsa Kampung Hatidapa Yakni Pratu Dwi Akbar.*


BACA JUGA

Di Boven Digoel, Kasad  Resmikan TNI Manunggal Air dan Bagikan Bansos

Rabu, 13 November 2024 | 20:42 WIB

KKB Tembak Mati Seorang Warga Sipil di Kali Wabu Intan Jaya

Selasa, 05 November 2024 | 15:11 WIB

Hasil Operasi Zebra di Polres Jayapura, Satu Anggota Polri Meninggal

Sabtu, 02 November 2024 | 07:10 WIB

Babinsa Wamena Latih Pramuka SMA Kristen Biji Sesawi

Jumat, 01 November 2024 | 13:40 WIB

Tunjukkan Manfaat Nyata Bagi Masyarakat, Satgas 641/Bru Bantu Perbaikan Saluran Air di Distrik Kelila

Kamis, 31 Oktober 2024 | 05:18 WIB
TERKINI

Bawa 27 Plastik Ganja, Seorang Pemuda Diciduk Polisi

7 Jam yang lalu

Tak Punya Pekerjaan, Uang Kiriman Kakak Digunakan Beli Sabu

7 Jam yang lalu

Temu Responden BI Papua 2024, Jalin Sinergi Dorong Pertumbuhan Ekonomi di Bumi Cenderawasih

7 Jam yang lalu

Polisi Tetapkan 3 Tersangka, Buntut Ricuh Demo KNPB Tolak Transmigrasi di Jayapura

7 Jam yang lalu

Kepala Suku Damal Puncak: Jangan Bikin Kacau Pilkada Serentak 2024

18 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com