Polisi Gagalkan Penyelundupan Ratusan Botol Miras dan Ganja di Keerom
JAYAPURA, wartaplus.com - Kepolisian Resort Keerom mengelar razia rutin di jalan utama Jayapura-Keerom pada Senin (2/11) malam.
Satu persatu kendaraan yang melintas barang bawaan dan barang bawaan atau kelengkapan surat kendaraan.
Sasaran dalam razia yang dilakukan di antaranya mencegah penyelundupan senjata api, narkoba, minuman keras dan perampokan kendaraan bermotor yang akan diselundupkan dari Jayapura menuju Wamena melalui jalan darat mapun sebaliknya.
Kapolres Keerom, AKBP Emile Reisitei Hartanto, mengatakan, razia ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat serta mempersempit aksi kejahatan serta penjualan miras di Kabupaten Keerom.
“Dalam rangka menjaga kamtibmas di Kabupaten Keerom, kami menggelar razia rutin di ruas jalan utama. Hal ini kami lakukan untuk menekan angka kriminalitas dan menciptakan kamtibmas menjelang Pilkada 9 Desember mendatang, ”katanya kepada wartawan di Arso pada Selasa (3/11) siang.
Kapolres menyebut, dari hasil razia yang digelar tersebut, pihaknya berhasil menggagalkan penyelundupan ratusan botol minuman keras berbagai merek beserta ganja seberat 100 gram dan belasan bungkus fermipan yang digunakan untuk membuat minuman keras lokal.
“Dari razia yang kami lakukan, kam berhasil mendapatkan 110 botol miras berbagai merek, senjata tajam dan narkotika jenis ganja seberat 100 gram beserta pelaku yang kami amankan di Mapolres Keerom,” ungkapnya.
“Kehadiran kami ditengah masyarakat untuk mencegah potensi-potensi kerawanan yang dapat mengganggu kamtibmas di wilayah keerom ini,” sambungnya.
Razia akan terus mengingat mengingat Kabupaten Keerom akan mengelar pilkada yang akan di laksanakan pada 9 desember mendatang. Pihaknya ingin memastikan situasi kambtibmas tetap aman dan nyaman jelang pilkada nanti.
“Jadi selain melakukan razia, kami juga memberdayakan tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan tokoh pemuda untuk memberikan himbauan-himbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga situasi kamtibmas di daerah masing-masing,” imbuhnya. *