MENU TUTUP

Perekonomian Papua Triwulan Pertama 2021 Alami Pertumbuhan Positif

Kamis, 01 Juli 2021 | 07:14 WIB / Andi Riri
Perekonomian Papua Triwulan Pertama 2021 Alami Pertumbuhan Positif Pemaparan terkait pertumbuhan ekonomi Papua triwulan I 2021 oleh perwakilan pejabat BI Papua/dok.Humas Kpw BI Papua

JAYAPURAwartaplus.com - Pemulihan ekonomi terus berlangsung di Indonesia. Meskipun saat ini masih mengalami kontraksi, namun tren kontraksi dalam tiga triwulan terakhir mengalami perbaikan. 

Dalam kegiatan kegiatan Bincang Bincang Media (BBM), Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Papua memaparkan terkait Perkembangan Ekonomi Papua Terkini dan Dampak Pelaksanaan Pon XX Di Papua. Kegiatan yang berlangsung di Jayapura, Rabu (30/06), secara hybrid dihadiri oleh Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Papua, Naek Tigor Sinaga dan jajaran pejabat KPw BI Provinsi Papua secara online

Di kesempatan itu dipaparkan bahwa pada Triwulan I 2021, terdapat 10 provinsi yang mengalami pertumbuhan positif, termasuk Provinsi Papua. 

Provinsi Papua mencatatkan pertumbuhan PDRB sebesar 14,28% (yoy) pada triwulan I 2021. Namun pertumbuhan tersebut masih didominasi oleh sektor pertambangan, sedangkan jika perhitungan PDRB dilakukan tanpa sektor tambang, perekonomian Papua pada triwulan I 2021 terkontraksi sebesar -3,76% (yoy). 

"Dalam rangka mendorong pertumbuhan pada sektor non-tambang, terdapat 3 potensi pertumbuhan ekonomi alternatif yang dapat tumbuh dan menopang perekonomian Papua, yaitu Perikanan, Pertanian dan Pariwisata," papar Naek Tigor Sinaga. 

Masing-masing sektor memiliki pangsa PDRB antara 4,7%, 5,21% dan 7,7% sehingga pengembangan pada sektor tersebut dapat ikut mendorong pertumbuhan PDRB Non Tambang Provinsi Papua.

Sedangkan tingkat inflasi yang ada di Provinsi Papua, ungkap Sinaga, juga masih terkendali dengan angka inflasi tahunan yang masih lebih rendah dibandingkan angka nasional.

Tingkat inflasi Provinsi Papua pada bulan Mei 2021 tercatat sebesar 0,88% (yoy), lebih rendah dibandingkan tingkat inflasi Nasional yang sebesar 1,68% (yoy). Hal ini tidak lepas dari upaya Tim Pengendalian Inflasi Daerah melalui program Pengendalian Cepat Menuju Papua Satu Harga (Pace Juara) yang diturunkan kepada konsep 4K, Keterjangkauan Harga, Ketersediaan Pasokan, Kelancaran Distribusi dan Komunikasi Efektif.

PON XX Papua

Sementara itu melihat dampak pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional XX (PON XX) pada bulan Oktober 2021 juga akan membawa dampak positif terhadap perekonomian Provinsi Papua. 

Pelaksanaan PON XX akan melibatkan ±25.000 Atlit, Official dan Panitia Pelaksana dan diadakan pada 4 klaster yaitu  Kabupaten Mimika, Kabupaten Merauke, Kabupaten Jayapura dan Kota Jayapura. 

"Hal ini dapat mendorong perekonomian Papua secara keseluruhan melalui perputaran ekonomi yang tercipta dari pelaksanaan PON XX.," tukas Sinaga 

"Pada tahun 2021, kami memprakirakan bahwa pelaksanaan PON XX akan memberikan kontribusi tambahan terhadap pertumbuhan ekonomi papua sebesar 0,8%-1,2% (yoy)," sambungnya. 

Pertumbuhan tersebut mayoritas didukung pada aktivitas sektor konstruksi atas pembangunan sarana dan prasarana pendukung PON XX. Demikian pula dengan sektor lainnya seperti penyediaan akomodasi dan makan minum, sektor transportasi, sektor perdagangan  serta sektor informasi dan komunikasi yang juga ikut mengalami pertumbuhan akibat pelaksanaan PON XX.

Kerjasama antara Bank Indonesia dan Pemerintah dalam pelaksanaan PON XX tentunya dapat terus ditingkatkan untuk memastikan kelancaran pelaksanaan PON XX.** 

 


BACA JUGA

Resmi Jabat Kepala Perwakilan BI Papua, Faturachman Siap Lanjutkan Tugas dan Raih Prestasi

Jumat, 19 Januari 2024 | 20:56 WIB

Pertumbuhan Ekonomi di Papua 2024 Diperkirakan Capai 5,25 Hingga 6,25 Persen

Rabu, 17 Januari 2024 | 18:53 WIB

Sosialisasi Penggunaan Non Tunai di Papua Berhasil, Terbukti dengan Transaksi QRIS Tumbuh Signifikan

Kamis, 14 Desember 2023 | 15:28 WIB

Momen Nataru, BI Papua Siapkan Uang Tunai Rp4,7 Triliun, Imbau Masyarakat Belanja Non Tunai

Sabtu, 09 Desember 2023 | 17:46 WIB

Laju Inflasi 2023 Papua Melandai Berkat Sinergitas Program TPID dengan Berbagai Pihak

Rabu, 06 Desember 2023 | 17:02 WIB
TERKINI

Pj Ketua TP-PKK Puncak Jaya Hadiri Puncak Perayaan Hut Dekranas dan HKG di Solo

1 Hari yang lalu

Tahun Ini Pemprov Papua Tengah Bangun Perpanjangan Landasan Bandara Baru Nabire

1 Hari yang lalu

Pendaftaran Sekolah Kedinasan Mulai Dibuka, Menteri PANRB Ingatkan Hal Ini

1 Hari yang lalu

Paulus Waterpauw Dinantikan, Dewan Adat Sarmi: Suara Akan Kami Bungkus Untuknya

1 Hari yang lalu

KPK Kembalikan 90 Unit Mobil yang sebelumnya Ditarik dari Mantan Anggota DPR Papua

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com