MENU TUTUP

Wali Kota Jayapura Sumbang Rp2,5 Miliar Pembangunan Gedung Sinode GKI Tanah Papua

Selasa, 26 Oktober 2021 | 18:34 WIB / Andi Riri
Wali Kota Jayapura Sumbang Rp2,5 Miliar Pembangunan Gedung Sinode GKI Tanah Papua Wali Kota Jayapura, Benhur Tomi Mano meletakkan batu pertama pembangunan gedung Sinode GKI di Tanah Papua, Senin (25/10)/dok.Humas Pemkot Jayapura

JAYAPURA, wartaplus.com – Wali Kota Jayapura, Benhur Tomi Mano menyumbang dana sebesar Rp2,5 Miliar untuk pembangunan Gedung Sinode GKI di Tanah Papua.

Bantuan ini diserahkan pada saat peletakan batu pertama pembangunan gedung yang dirangkaikan dengan peresmian Gedung Graha SARA, Senin (25/10).

Acara ini dihadiri Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan dan sejumlah Kepala Daerah di Papua.

Wali Kota Jayapura, Benhur Tomi Mano menyampaikan bahwa sebagai anak adat wilayah Tabi – Saireri tak mau kehilangan muka, mengingat lokasi gedung Sinode GKI yang akan dibangun berada di wilayahnya Kota Jayapura.

“Gubernur Papua Barat saja berikan bantuan, masa kita anak Tabi Saireri tidak? Oleh karena itu, saya selaku Wali Kota Jayapura akan menyumbang dana awal pembangunan sebesar Rp2,5 miliar,” ujarnya.

Selain Wali Kota Jayapura, turut menyumbang Gubernur Papua Barat beserta sejumlah Bupati yang hadir serta tamu undangan lainnya. Sehingga total dana yang terkumpul sebesar Rp 11,3 Miliar berikut sumbangan 10 ribu Zak semen.

Sementara itu terkait peresmian Gedung Graha SARA, Ketua Panitia Pembangunan, Pdt Willem Itaar menyebut gedung Graha ini terdiri dari dua lantai. Dimana lantai dasar digunakan sebagai tempat parkir yang bisa memuat kurang lebih 100 kendaraan. Sedangkan lantai dua digunakan untuk tempat acara atau kegiatan yang dibuka untuk umum dengan kapasitas tampung 500 orang.

“Bisa dikatakan gedung besar ini terbaik di tanah Papua, semua mitra gereja bisa berkegiatan di tempat ini. Juga bisa dijadikan sebagai tempat wisata rohani, karena sekaligus bisa menikmati pemandangan kota Jayapura dari tempat ini,” kata pendeta Willem.**

 


BACA JUGA

Kasus Positif Bertambah, Pemkot Jayapura Bakal Tutup Pasar Hamadi 11-25 Mei

Jumat, 08 Mei 2020 | 18:07 WIB

Cegah Penyebaran COVID-19, Pemkot Jayapura Berlakukan Jam Malam

Sabtu, 02 Mei 2020 | 14:36 WIB

26 Tim Futsal SMP/Mts Ramaikan Turnamen Wali Kota Jayapura

Selasa, 11 Februari 2020 | 13:48 WIB

Walikota Pastikan Tidak Ada Mahasiswa Port Numbay Terpapar Virus Corona

Jumat, 07 Februari 2020 | 09:21 WIB
TERKINI

Peralihan Uang Kartal ke Uang Digital, Penyebab Turunnya Realisasi SERAMBI 2024 di Papua

3 Jam yang lalu

Pemprov Papua Dukung Audit Rinci LKPD 2023, Kepala OPD Diminta Siapkan Data

17 Jam yang lalu

Respon Cepat Pemprov Papua Tengah dan PJN Nabire Atasi Longsor di Jalan Trans Paniai

18 Jam yang lalu

Ketua TP-PKK Puncak Jaya Resmi Dilantik Sebagai Ketua Pembina Posyandu

18 Jam yang lalu

Perempuan Tangguh di Garda Terdepan Pertambangan PTFI

21 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com