MENU TUTUP

Pimpin Apel Gabungan, Bupati Puncak Jaya Janjikan Segera Bagi SK PNS 2013

Selasa, 15 Februari 2022 | 15:32 WIB / Andi Riri
Pimpin Apel Gabungan, Bupati Puncak Jaya Janjikan Segera Bagi SK PNS 2013 Bupati Puncak Jaya Dr. Yuni Wonda, S.Sos, S.IP, MM saat memimpin apel gabungan Senin (14/02) pagi/dok:ProkopimPJ

MULIAwartaplus.com - Bupati Puncak Jaya Dr. Yuni Wonda, S.IP, MM menjanjikan akan  segera membagikan SK PNS formasi 2013. Ini disampaikannya saat memimpin apel gabungan Senin (14/02) pagi yang diikuti oleh jajaran ASN dan tenaga honorer serta instansi vertikal di lingkungan pemerintahannya.

Selain SK PNS, Bupati Yuni juga menyampaikan dalam waktu akan melaksanakan Diklat Prajabatan CPNS formasi 2018.

"Bagi CPNS 2013 minggu depan kami akan bagikan SK PNS, supaya jadi motivasi dalam melayani, oleh karena itu rekan rekan yang masih ada diluar segera dihubungi untuk kembali ke Mulia," ujar Yuni.

"Lalu untuk CPNS 2018 jaga kesehatan karena waktu dekat Diklat Prajabatan akan dibuka karena Kepala BKD Puncak Jaya telah berkoordianasi dengan BKD Provinsi untuk melaksanakan Diklat," sambungnya.

Dalam amanatnya Bupati Yuni kembali menekankan terkait pertanggungjawaban DPA yang telah diterima OPD. 

"DPA merupakan muatan program yang ada di OPD baik fisik maupun non fisik, Kepala OPD memiliki wewenang penuh dalam penggunaan anggaran," tegasnya.

Untuk itu lanjut Bupati Yuni, setiap Kepala OPD agar dapat berkoordinasi dan memberi petunjuk baik kepada staf agar kedepannya tidak ada masalah karena DPA.

Bupati juga menambahkan bahwa laporan pertanggung jawaban dana Otsus tahun 2022 akan beda dengan tahun tahun sebelumnya "Khusus dana Otsus kemarin didistribusikan oleh pemerintah Provinsi Papua. Tahun ini langsung didistribusi ke Kabupaten/Kota di seluruh Papua, oleh karena itu laporan pertanggung jawabannya harus lebih diperhatikan agar tidak mengalami keterlambatan yang bisa menghambat atu terjadi pengurangan terhadap dana Otsus itu sendiri," tegasnya mengingatkan.

Menutup amanatnya Bupati mengingatkan para Kela OPD untuk dapat proaktif dengan BPK "BPK telah ada di Mulia, kepala OPD jika dipanggil segera menghadap, terbuka dan komunikasi serta terus proaktif sehingga pencapaian kita untuk tahun-tahun sebelumnya bisa dipertahankan," tegasnya lagi.(Adv/ProkopimPJ)

 

 


BACA JUGA

Pasca Ricuh, Pj Bupati Puncak Jaya Tinjau Pelayanan Kesehatan dan Pendidikan

Senin, 22 Juli 2024 | 12:08 WIB

Puncak Jaya Kondusif Pasca Saling SerangĀ  Pendukung Caleg Partai Gerindra dan NasDem

Jumat, 01 Maret 2024 | 14:31 WIB

Plh Sekda Puncak Jaya Minta TPID Rutin Pantau Harga Sembako

Senin, 29 Januari 2024 | 12:26 WIB

Pj Bupati Puncak Jaya Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah dan 90 Proyek Pembangunan

Senin, 22 Januari 2024 | 17:57 WIB

Letakkan Batu Pertama Kantor Gereja Immanuel Yalinggua, Pj Sekda Yubelina Sampaikan Ini

Jumat, 19 Januari 2024 | 21:14 WIB
TERKINI

Momen Harkitnas, Indosat Ooredoo Hutchison Resmikan AI Experience Center di Jayapura

43 Menit yang lalu

Dorong Pengembangan Kemampuan Akademik Siswa/i Papua dan Maluku, Telkomsel Gelar Kompetisi Cerdas Cermat Digital

3 Jam yang lalu

Ops Damai Cartenz-2025 Pererat Hubungan dengan Masyarakat Kampung Okpol Melalui Patroli Sambang

1 Hari yang lalu

Polisi Ungkap Misteri Hilangnya Ananda Nurmila, Ayah Tiri Jadi Tersangka

1 Hari yang lalu

Tindakan Tegas Satgas Ops Damai Cartenz Terhadap Oknum Anggota Polri Penjual Amunisi di Papua Pegunungan

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com