MENU TUTUP

Bupati Puncak Jaya Bantu Dana Penerimaan Mahasiswa Baru di Nabire

Selasa, 24 Mei 2022 | 16:47 WIB / Andi Riri
Bupati Puncak Jaya Bantu Dana Penerimaan Mahasiswa Baru di Nabire Penyerahan bantuan oleh Kepala Bappeda Puncak Jaya, Temin Enumbi kepada perwakilan mahasiswa di Nabire/dok:ProkopimPJ

NABIRE, wartaplus.com - Dalam rangka membantu panitia penerimaan mahasiswa baru khususnya mahasiswa asal Puncak Jaya Tahun Akademik 2022/2023,  dilakukan penyerahan bantuan melalui Kepala Bappeda Temin Enumbi, S. IP sebesar Rp50 Juta. 

Penyerahan bantuan berlangsung di Asrama Mahasiswa Kinawonak Kalibobo Nabire disaksikan Kabag Prokompim Akbar Fitrianto bersama Kabid Pila Enumbi dan sejumlah mahasiswa Puncak Jaya yang ada di Nabire, Senin (23/05).

Rombongan disambut Ketua panitia mahasiswa baru Yeniron Kogoya, Ketua Asrama Kinawonak Demison Kogoya, Ketua Komunitas KMPPJ Ekison Gire bersama sejumlah mahasiswa Puncak Jaya. 

Mewakili Bupati, Kepala Bappeda Temin Enumbi, S. IP mengungkapkan, sebagai orang tua punya peran untuk memberikan bimbingan dan pesan kepada mahasiswa. 

"Sekalipun kegiatan ini sifatnya tradisi dan tidak terkait perkuliahan yaitu ketua punya hajat tetapi Bapak Bupati kemarin janji bantu," tuturnya.

Temin meminta agar dana tersebut jangan disalahgunakan.

"Dana ini jangan ketua saja atau sekretaris saja yang klaim karena yang berjuang. Penggunaanya harus demokratis dan demi kepentingan semua, karena ini berkat milik bersama. Jumlah proposal yang mahasiswa ajukan Rp47 juta, Bupati genapi 50 juta," sebutnya.

Dalam momen itu, Ketua ikatan mahasiswa, Makison enumbi memberikan usulan agar kegiatan serupa dapat dianggarkan setiap tahunnya. 

Selain meminta tambahan fasilitas berupa pagar samping dan belakang asrama. mahasiswa juga meminta adanya fasilitas tambahan di asrama seperti tempat tidur dan lainnya untuk menunjang kegiatan belajar mandiri di asrama.(Adv/Prokompim)

 


BACA JUGA

Pasca Ricuh, Pj Bupati Puncak Jaya Tinjau Pelayanan Kesehatan dan Pendidikan

Senin, 22 Juli 2024 | 12:08 WIB

Puncak Jaya Kondusif Pasca Saling SerangĀ  Pendukung Caleg Partai Gerindra dan NasDem

Jumat, 01 Maret 2024 | 14:31 WIB

Plh Sekda Puncak Jaya Minta TPID Rutin Pantau Harga Sembako

Senin, 29 Januari 2024 | 12:26 WIB

Pj Bupati Puncak Jaya Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah dan 90 Proyek Pembangunan

Senin, 22 Januari 2024 | 17:57 WIB

Letakkan Batu Pertama Kantor Gereja Immanuel Yalinggua, Pj Sekda Yubelina Sampaikan Ini

Jumat, 19 Januari 2024 | 21:14 WIB
TERKINI

Hari Jadi Brimob ke-80: Satgas Damai Cartenz Sektor Paniai Perkuat Stabilitas Keamanan Lewat Program Bakti Sosial

10 Jam yang lalu

Sambut HUT Brimob ke-80, Satgas Tindak Paniai Bagikan Paket Makanan untuk Warga di Enarotali, Paniai

10 Jam yang lalu

Rayakan HUT Brimob ke-80, Satgas Damai Cartenz Sektor Paniai Tebar Kepedulian Lewat Pembagian Makanan

10 Jam yang lalu

Rayakan HUT Brimob ke-80, Satgas Tindak Sektor Paniai Gelar Bakti Sosial Berbagi Paket Makanan untuk Warga Paniai

10 Jam yang lalu

Tokoh Adat Papua Soleman Nemetow Nyatakan Dukungan Penuh kepada Satgas Damai Cartenz

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com