MENU TUTUP

Bila Aman Tak Mungkin Warga Mengungsi, Polda Papua: Situasi Mamteng Aman dan Kondusif

Minggu, 10 Juli 2022 | 16:24 WIB / Cholid
Bila Aman Tak Mungkin Warga Mengungsi, Polda Papua: Situasi Mamteng Aman dan Kondusif Masyarakat yang tinggal disekitaran Kobakma Kabupaten Mamberamo Tengah memilih mengungsi ke Kabupaten Jayawijaya /Istimewa

JAYAPURA,wartaplus.com – Situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Kabupaten Mamberamo Tengah relatif aman dan kondusif pasca aksi penyampaian aspirasi oleh masyarakat peduli RHP pada Sabtu (9/7/2022) kemarin.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Drs. Ahmad Musthofa Kamal, SH mengatakan aksi demo dilakukan oleh masyarakat peduli RHP dihalaman Mapolres Mamberamo Tengah dalam rangka menuntut jawaban penyampaian aspirasi menyikapi keputusan KPK-RI atas Penetapan Ricky Ham Pagawak, SH. M.Si sebagai tersangka atas kasus Suap dan Gratifikasi.

“Penyampaian aspirasi dilakukan secara bergantian yang intinya menolak keputusan KPK RI atas penetapan RHP sebagai tersangka dalam kasus suap dan gratifikasi,” jelas Kabid Humas saat ditemui di media center Bid humas Polda Papua pada Minggu (10/07/2022).

Atas adanya seruan dari massa tersebut mengakibatkan masyarakat yang tinggal disekitaran Kobakma Kabupaten Mamberamo Tengah memilih untuk mengungsi ke Kabupaten Jayawijaya yang dianggap lebih aman.

“Sampai saat ini situasi di Kabupaten Mamberamo tengah aman dan kondusif untuk perdagangan pasar dan pertokoan  serta semua perkantoran sementara dalam keadaan tutup,”ungkap kabid humas.

Ditambahkan Kabid humas bahwa saat ini personil gabungan TNI-Polri terus meningkatkan patroli di wilayah Kota Kobakma.

“Personil gabungan terus meningkatkan patroli dan himbauan kepada masyarakat untuk tetap bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas di Kabupaten Mamberamo tengah tetap aman dan kondusif serta tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tutup Kabid Humas.

Sementara itu seorang ASN non Papua mengaku situasi disana tak nyaman. "Disana tak aman, kalau penduduk asli sana mungkin aman tapi kami tidak merasa aman, "ujarnya yang mengaku beberapa temannya baru sore ini tiba di Wamena. "Kalau tak aman dan kondusif tak mungkin warga mengungsi,"ujarnya.*


BACA JUGA

Menghapus Sekat Lewat Tradisi: Satgas Damai Cartenz Menyatu dalam Kearifan Lokal Papua

Sabtu, 21 Juni 2025 | 18:23 WIB

100 Casis Polki dan 12 Polwan Lolos Menuju Rikkes Tahap II Bintara Polda Papua Tengah

Selasa, 03 Juni 2025 | 06:57 WIB

Satgas Ops Damai Cartenz Kerahkan Tim Gabungan Kejar Napi Yang Kabur, 11 Diantaranya KKB

Senin, 02 Juni 2025 | 18:23 WIB

Aparat Gabungan Dikerahkan Cari 19 Narapidana Yang Kabur dari Lapas Nabire

Senin, 02 Juni 2025 | 17:51 WIB

Karantina Papua Periksa 10 Ekor Sapi Kurban Tujuan Mamberamo Raya

Rabu, 28 Mei 2025 | 07:08 WIB
TERKINI

Penegakan Hukum di Intan Jaya, Satu Anggota KKB Tewas dalam Kontak Tembak Dengan Satgas Ops Damai Cartenz 

8 Jam yang lalu

Terduga Pelaku Pembunuhan Seorang Guru dan juga Pemilik Usaha Laundry di Jayapura, Berhasil Ditangkap

11 Jam yang lalu

Pembunuhan Warga Sipil di Dekai, Satgas Ops Damai Cartenz: Diduga Dilakukan KKB

12 Jam yang lalu

Berkontribusi Dalam Pengembangan Pendidikan dan SDM, Freeport Raih Penghargaan ITB

23 Jam yang lalu

Satgas JPH Papua Perkuat Pengawasan Produk Nonhalal di Lima Titik Retail Kota Jayapura

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com