MENU TUTUP

Hadirkan Keceriaan Anak Usia Dini di Kampung Kenyam, Binmas Noken Polri Mengajak Belajar Dan Bermain Bersama 

Jumat, 11 November 2022 | 10:37 WIB / Cholid
Hadirkan Keceriaan Anak Usia Dini di Kampung Kenyam, Binmas Noken Polri Mengajak Belajar Dan Bermain Bersama  Polisi Pi Ajar personil Satgas Binmas Noken/Istimewa

NDUGA,wartaplus.com – Melalui program SI-IPAR (Polisi Pi Ajar) personil Satgas Binmas Noken yang di pimpin oleh Kakorwil Ipda Murtono,SH menghadirkan keceriaan pada anak-anak yang tinggal di sekitar kampung Kenyam Distrik Kenyam Kabupaten Nduga melalui belajar sambil bermain bersama, Jumat (11/11/2022).

Seperti pada kegiatan-kegiatan sebelumnya personil Binmas noken kembali hadir memberikan pelajaran membaca dan berhitung pada anak-anak yang belum bersekolah. Hal ini dilakukan rutin dan bertahap hingga anak-anak mampu membaca dan berhitung dengan baik. 

Pada pelaksanaannya Binmas Noken memberikan materi pelajaran dasar untuk anak usia dini menghafal abjad dan mengenal angka. Tidak jarang diselingi dengan kegiatan bermain agar suasana pelajaran menjadi menyenangkan dan pelajaran mudah dimengerti oleh anak-anak.

"Seperti biasa, kami kembali mengajarkan anak-anak di sekitar kampung Kenyam, materi membaca dan berhitung dasar masih terus diulang hingga mereka mampu melakukannya dengan baik dna benar," terang Ipda Murtono usai kegiatan.

Ia menambahkan bahwa personil Binmas Noken akan terus berinovasi dalam memberikan materi pelajaran agar itu mudah dimengerti dan belajar menjadi menyenangkan bagi anak-anak di Papua khususnya Kabupaten Nduga.

"Kami akan selalu berusaha melakukan yang terbaik untuk anak-anak di Nduga. Berinovasi agar anak-anak tetap dan terus semangat dalam belajar dengan harapan mereka dimasa yang akan datang dapat meraih masa depan yang cerah sesuai dengan cita-cita mereka," pungkas Ipda Murtono.

Sementara itu ditempat terpisah, Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kombes Pol Drs. Ahmad Musthofa Kamal, S.H., Mengatakan bahwa Program Si Ipar (Polisi Pi Ajar) ini akan terus digencarkan guna dapan membantu peningkatan pendidikan generasi muda di Papua. 

"Diharapkan melalui program Si Ipar ini anak-anak papua khususnya di wilayah pedalaman akan sangat membantu peningkatan pendidikan untuk generasi emas Papua," ungkap Kasatgas Humas.


BACA JUGA

Korlap Harus Bertanggungjawab

Ditunggangi KNPB, Demo Tolak Transmigrasi di Jayapura Ricuh

Jumat, 15 November 2024 | 18:18 WIB

Ketua LMA Yahukimo ajak Masyarakat Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Pilkada

Jumat, 15 November 2024 | 17:50 WIB

DR. Pieter Ell: Bawaslu Papua Sudah Putuskan Kasus Pj Walikota, Tidak Puas Silahkan Menempuh Prosedur Hukum Lainnya

Jumat, 15 November 2024 | 08:36 WIB
.

Pemkab Biak Alokasi Rp2,5 Miliar Pemilihan Anggota DPRK Otsus

Jumat, 15 November 2024 | 06:23 WIB

Ketua LMA ajak Masyarakat Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Pilkada

Kamis, 14 November 2024 | 11:47 WIB
TERKINI
Korlap Harus Bertanggungjawab

Ditunggangi KNPB, Demo Tolak Transmigrasi di Jayapura Ricuh

16 Jam yang lalu

Ketua LMA Yahukimo ajak Masyarakat Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Pilkada

16 Jam yang lalu

DR. Pieter Ell: Bawaslu Papua Sudah Putuskan Kasus Pj Walikota, Tidak Puas Silahkan Menempuh Prosedur Hukum Lainnya

1 Hari yang lalu
.

Pemkab Biak Alokasi Rp2,5 Miliar Pemilihan Anggota DPRK Otsus

1 Hari yang lalu

Doa Lintas Agama Merajut Kebersamaan Menuju Sukses Penyelenggaraan Pilkada Damai

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com