MENU TUTUP

Masyarakat Non Papua di Dogiyai Mengungsi ke Nabire

Senin, 14 November 2022 | 03:04 WIB / Cholid
Masyarakat Non Papua di Dogiyai Mengungsi ke Nabire Aparat kepolisian melakukan penjagaan dan mengevakuasi warga /Istimewa

DOGIYAI,wartaplus.com - Ratusan warga di Kabupaten Dogiyai dikabarkan mengungsi pasca-kersuhan yang dipicu kasus kecelakaan lalu lintas.

Kabid Humas Polda Papua Kombes pol AM Kamal mengatakan warga meninggalkan kabupaten Dogiyai untuk menyelamatkan dirinya.

"Mereka (masyarakat non Papua) mengungsi ke Nabire karena takut ada aksi susulan," terangnya, Minggu (13/11) petang.

Sebelum meninggalkan Dogiay, warga terlebih dahulu menyelamatkan diri di Kantor Polisi dan Koramil setempat. "Sejak kemarin warga sudah menyelamatkan diri di Polres, Polsek dan Koramil," terangnya.

Diberitakan sebelumnya sekelompok massa melakukan aksi pembakaran puluhan rumah, kios termasuk Kantor pemerintahan di Kabupaten Dogiyai, Minggu (13/11) dini hari.

Aksi penyerangan dan pembakaran dipicu kasus kecelakaan lalu lintas yang menewaskan seorang bocah berusia 5 tahun.

Massa yang terprovokasi melakukan aksi penyerangan secara membabi-buta, meski aparat keamanan sebelumnya telah memukul mundur massa yang dibekali senjata tajam dan panah.

Guna mengantisipasi aksi susulan kepolisian daerah Papua telah menerjunkan 2 SST Brimob guna membackup Polres Dogiyai.*


BACA JUGA

Kopi Papua Bukukan Transaksi Dagang Senilai Rp1,6 Miliar di World of Coffee Jakarta 2025

Senin, 19 Mei 2025 | 18:45 WIB

Pembangunan Untuk Kita Semua, Kepala Suku Besar Puncak : Mari Jaga Kedamaian di Tanah Papua

Senin, 19 Mei 2025 | 14:43 WIB

Senyum di Pantai Hecnuk, Harapan Damai di Muara Tami

Minggu, 18 Mei 2025 | 18:17 WIB

Dari Pantai Hecnuk ke Muara Tami, Satgas Humas Ops Damai Cartenz-2025 Tunjukkan Wajah Humanis Polri

Minggu, 18 Mei 2025 | 17:58 WIB

Dua Personel Gugur di Puncak Jaya, Jenazah Telah Dievakuasi Dan Diserahkan Kepada Keluarga Dengan Upacara Militer

Sabtu, 17 Mei 2025 | 12:10 WIB
TERKINI

Tindakan Tegas Satgas Ops Damai Cartenz Terhadap Oknum Anggota Polri Penjual Amunisi di Papua Pegunungan

1 Jam yang lalu

Kopi Papua Bukukan Transaksi Dagang Senilai Rp1,6 Miliar di World of Coffee Jakarta 2025

1 Jam yang lalu

Pembangunan Untuk Kita Semua, Kepala Suku Besar Puncak : Mari Jaga Kedamaian di Tanah Papua

5 Jam yang lalu

Sertijab Dandim 1701/Jayapura dari Kolonel Inf Henry Widodo kepada Letkol Inf Taufik Hidayat

1 Hari yang lalu

Senyum di Pantai Hecnuk, Harapan Damai di Muara Tami

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com