Telkomsel dan Pemkab Mamberamo Raya Luncurkan Sinyal 3G/4G
JAYAPURA,- Sinyal Telkomsel 3G/4G secara resmi hadir di Kabupaten Mamberamo Raya, Provinsi Papua. Hal tersebut akhirnya terwujud usai penandatanganan MoU antara Telkomsel dan Pemerintah Kabupaten Mamberamo Raya, 17 Januari 2018 lalu.
Jaringan komunikasi Telkomsel 3G/4G di Kabupaten Mamberamo Raya tersebut, dapat digunakan di wilayah Kasonaweja untuk 3G dan wilayah Burmeso untuk 3G/4G.
Peluncuran hadirnya sinyal Telkomsel 3G/4G ini dilakukan langsung oleh Bupati Mamberamo Raya, Dorinus Dasinapa sekaligus memperingati momentum Hari Kebangkitan Nasional ke-110.
"Hadirnya 3G/4G di Mamberamo Raya adalah salah satu komitmen Telkomsel untuk mendukung nawacita Presiden RI dalam pembangunan infrastruktur di Papua, yang sebelumnya hanya di dukung dengan sinyal 2G," ujar Manager Regional Account Management Telkomsel Maluku dan Papua, Novrizal Syahrul, di Jayapura, Senin (28/5).
Kata Novri, sejak awal berdiri Telkomsel memiliki tujuan agar akses telekomunikasi dapat dirasakan masyarakat dimana pun mereka berada, mulai dari kawasan perkotaan, hingga desa perbatasan negeri dan pulau terluar. Hal ini dilakukan salah satunya dalam rangka mendukung pemerintah mendorong pertumbuhan ekonomi di suatu daerah dan membuka isolasi komunikasi.
“Lebih dari sekedar menghadirkan produk dan layanan, kami meyakini bahwa teknologi seluler dapat memberikan manfaat yang positif. Untuk itu kami pun terus berupaya untuk mengembangkan berbagai solusi telekomunikasi yang dapat meningkatkan produktivitas dan mendorong berbagai perubahan ekonomi, sosial, dan budaya di masyarakat. Telkomsel terus membangun Papua dengan melalui berbagai inovasi teknologi telekomunikasi," ungkap Novri.
Telkomsel juga memberikan penyediaan layanan telekomunikasi bagi pemerintah Kabupaten Mamberamo Raya berupa bonus telepon serta paket data. Layanan ini diharapkan dapat mempercepat penerapan e-government di kedua kabupaten tersebut yang membutuhkan akses data berkualitas, sehingga masyarakat setempat bisa mendapatkan layanan publik yang optimal.
“Kehadiran 3G/4G juga sekaligus jadi Kado Telkomsel untuk masyarakat Mamberamo Raya di usia 23 tahun pada 26 Mei 2018,” tambah Novri.
Sebagai operator selular terbesar di Indonesia, Telkomsel selalu mengedepankan manfaat positif dari teknologi untuk membantu masyarakat. Jaringan Telkomsel yang membuka akses telekomunikasi di berbagai lokasi hingga ke pelosok, diharapkan dapat membantu berkembangnya usaha-usaha kecil menengah, serta ekonomi setempat. *