MENU TUTUP

Kunjungi PAUD dan 3 Dasa Wisma, TP-PKK Puncak Jaya Bagikan Alat Tulis dan Sembako

Sabtu, 14 Oktober 2023 | 13:35 WIB / Andi Riri
Kunjungi PAUD dan 3 Dasa Wisma, TP-PKK Puncak Jaya Bagikan Alat Tulis dan Sembako Pj Ketua TP-PKK Puncak Jaya, Ny. Manikem Tumiran S.Sos, M.AP menyalami anak anak saat mengunjungi PAUD Mahanaim Belantara/ProkompimPJ

MULIA, wartaplus.com - Sebagai salah satu upaya mengembangkan dasa wisma di Kabupaten Puncak Jaya, Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) melakukan kunjungan ke Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Mahanaim Belantara dan 3 Dasawisma yang berada di Distrik Karubate, Pagaleme dan Wuyuneri, Sabtu (14/10/23).

Pj Ketua TP PKK Ny. Manikem Tumiran S.Sos, M.AP, didampingi Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Istinus Kogoya, S.Pd, M.Pd dan rombongan anggota Pokja disambut hangat oleh anak-anak Paud dan mama-mama Dasa Wisma.

Dalam kunjungannya, Pj Ketua TP-PKK juga menyerahkan bantuan berupa alat tulis, alat kesehatan, permainan kepada anak-anak Paud Mahanaim. Serta sembako, alat kerajinan tangan, bibit tanaman, dan kelinci kepada tiga Dasa Wisma untuk dikelola. Ini merupakan satu diantara program TP-PKK Kabupaten Puncak Jaya.

"Kami berharap bantuan yang diberikan dapat dipergunakan dengan baik, sehingga dapat menunjang proses belajar mengajar anak-anak yang berada di Paud Mahanaim," ucap Ny.Manikem.

Sementara itu, Guru Paud Mahanaim Belantara, Rona Telenggen menyampaikan ucapan terimakasih atas bantuan yang diberikan.

"Kami sangat terharu karena kunjungan ini merupakan pertama kalinya bagi kami” ucapnya.

Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Istinus Kogoya, S.Pd, M.Pd mengatakan, peran Paud sangat penting dalam pendidikan usia dini, untuk membentuk karakter anak. Adapun kelompok Dasa Wisma juga tidak hanya fokus pada administrasi tetapi juga pengembangan Upaya Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) melalui usaha kelompok.

Sambutan Hangat

Usai kunjungan ke Paud Mahanaim Belantara, rombongan kemudian bertolak melakukan kunjungan ke dasawisma, kunjungan ini mendapat sambutan hangat dari para mama-mama yang berada di dasa wisma.

Pj Ketua TP PKK Ny. Manikem menuturkan, pentingnya keberadaan kelompok dasa wisma bertujuan sebagai penggerak dan pembina masyarakat di lingkungannya.

"Dengan begitu, keberadaan dasa wisma akan mempermudah koordinasi dan jaringan. Sehingga program-program PKK maupun yang melibatkan PKK dapat berjalan tepat sasaran ke masyarakat," tuturnya.

Dalam Dasa Wisma ini, lanjut Ny. Manikem, ada pencatatan atau pendataan seperti berapa angka ibu hamil, berapa angka anak yang stunting, angka lansia dari situ kita dapat mengumpulkan data.

"Maka dari itu, sering dikatakan dasa wisma ini ujung tombak keberhasilan pemerintah juga. Karena kalau laporannya bagus dari mereka tentu beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) akan sangat terbantu untuk kebutuhan data,” jelasnya.

Lebih lanjut disampaikan, dasa wisma juga harus mempunyai usaha sendiri, usaha bermacam-macam misalnya kerajinan tangan seperti noken, hasil kebun, maupun ternak.

"Selain mereka membuat usaha sendiri untuk membantu ekonomi keluarganya mereka juga membuat laporan administrasinya, termasuk dari penghasilan mereka juga ada administrasi / laporan keuangannya,” sebutnya.

Selain pengembangan dasa wisma, Pj Ketua TP PKK Ny. Manikem berharap kedepan sinergitas bersama dasawisma terus dikembangkan.

“TP-PKK Kabupaten Puncak Jaya akan terus senantiasa terlibat aktif dalam mengoptimalkan implementasi 10 program PKK. Harapan saya, dasa wisma juga dapat mengembangkan dan memanfaatkan apa saja yang berada disekitar, bantuan ini tidak seberapa tapi semoga dapat dikelola dengan baik,” harapnya.(Adv)


BACA JUGA

Komitmen Pj Gubernur Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem di Papua Tengah

Senin, 19 Agustus 2024 | 17:41 WIB

Pasca Ricuh, Pj Bupati Puncak Jaya Tinjau Pelayanan Kesehatan dan Pendidikan

Senin, 22 Juli 2024 | 12:08 WIB

Puncak Jaya Kondusif Pasca Saling SerangĀ  Pendukung Caleg Partai Gerindra dan NasDem

Jumat, 01 Maret 2024 | 14:31 WIB

Plh Sekda Puncak Jaya Minta TPID Rutin Pantau Harga Sembako

Senin, 29 Januari 2024 | 12:26 WIB

Pj Bupati Puncak Jaya Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah dan 90 Proyek Pembangunan

Senin, 22 Januari 2024 | 17:57 WIB
TERKINI

Kampanye Akbar Mari-Yo di Lapangan PTC Entrop Dipenuhi Lautan Massa

8 Jam yang lalu

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

13 Jam yang lalu

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

20 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

20 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Hadir di Jayapura

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com