MENU TUTUP

Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Titik di Kabupaten Jayapura Dilanda Longsor

Kamis, 07 Juni 2018 | 17:05 WIB / Fendi
Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Titik di Kabupaten Jayapura Dilanda Longsor Tampak Sejumlah aparat kepolisian turun ke lokasi longsor dan banjir untuk memberikan peringatan kepada warga agar lebih hati- hati melintas/Istimewa

SENTANI,- Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Jayapura dalam 2 hari terakhir menyebabkan sejumlah sungai meluap dan terjadi longsor di sejumlah titik di Kabupaten Jayapura.

Dari data yang dihimpun Wartaplus.com, longsor terjadi di jalan raya KM 01 Distrik Demta Kabupaten Jayapura. Akibatnya, jalan utama penghubung Sentani - Demta hampir putus dan tidak bisa dilewati oleh kendaraan yang bermuatan lebih.

Untuk mencegah terjadinya kecelakaan di lokasi longsor, aparat kepolisian setempat telah memasang garis polisi agar menjadi tanda bagi pengendara yang hendak melintas.

Longsor juga terjadi di Kampung Asei Kecil Distrik Sentani Timur yang mengakibatkan ruas jalan utama Sentani – Abe tertutup longsor.

Longsoran material batu dan pasir ini menyebabkan kemacetan panjang, sehingga untuk membuka akses tersebut, kepolisian Polsek Sentani Timur dibantu warga dengan alat seadanya membersihkan meterial longsor tersebut.

Selain longsor, hujan deras yang terjadi menyebabkan kali ular meluap. Akibatnya sejumlah kendaraan dari Sentani tujuan Depapre maupun sebaliknya tidak bisa melintas sehingga terjadi kemacetan yang cukup panjang di lokasi tersebut. Hal ini memaksa aparat kepolisian Polsek Sentani Barat harus turun tangan melakukan pengaturan arus lalu lintas.

Kapolsek Sentani Barat AKP Harianja yang di konfirmasi mengatakan, pihaknya harus turun ke lokasi agar memberikan peringatan bagi warga yang nekat melintas. Pasalnya beberapa waktu lalu salah satu pengendara terbawa arus di lokasi tersebut.

“Perlu diingat bahwa beberapa waktu lalu, akibat dari arus deras seperti ini mengakibatkan salah satu warga hanyut, dan saat ditemukan ternyata sudah meninggal. Hal ini yang perlu kita antisipasi agar tidak terulang kembali,” ujarnya.

Meski terjadi longsor dan banjir dalam dua hari terakhir, hingga saat ini belum ditemukan adanya korban jiwa. Namun warga diingatkan untuk selalu waspada dengan cuaca buruk yang terjadi. *


BACA JUGA

Bertemu Para Tokoh Papua, Cawapres Gibran Janjikan Dorong RUU Masyarakat Hukum Adat

Jumat, 26 Januari 2024 | 14:41 WIB

Pasca Rusuh, Danrem 172/PWY Kunjungi Distrik Namblong Pastikan Situasi Kondusif

Rabu, 03 Januari 2024 | 08:03 WIB

Polda Papua Berbagi Kado Natal kepada Masyarakat di Kabupaten Jayapura

Senin, 18 Desember 2023 | 14:48 WIB

Dampak kebakaran di Kantor KPU, Sebagian Berkas Pileg 2024 Ludes Terbakar

Senin, 21 Agustus 2023 | 19:39 WIB

Meja dan Kursi Bantuan Dinas Pendidikan Kabupaten Jayapura Dibuang Warga ke Sungai

Sabtu, 12 Agustus 2023 | 10:10 WIB
TERKINI

Ops Damai Cartenz-2025 Wujudkan Pengamanan Humanis di Papua Lewat Patroli Dialogis Bersama Anak-anak di Kenyam, Nduga

11 Jam yang lalu

Patroli Dialogis Ops Damai Cartenz Sapa Anak-anak di Distrik Kenyam, Nduga

11 Jam yang lalu

2 Bulan Pimpin Kota Jayapura, ABR - Harus Genjot Selesaikan Program 100 Hari Kerja

23 Jam yang lalu

Atlet Ice Skating Papua Raih Tiga Perunggu, Arnoldus Ramandey Pimpin FISI Papua

1 Hari yang lalu

Tokoh Adat Papua Dukung Tindakan Satgas Damai Cartenz-2025 dalam Penegakan Hukum

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com