MENU TUTUP

Speedboat Terbalik di Perairan Mamberamo Raya, 3 Warga Belum Ditemukan

Senin, 22 Januari 2024 | 10:24 WIB / Cholid
Speedboat Terbalik di Perairan Mamberamo Raya, 3 Warga Belum Ditemukan Sebuah speedboat mengalami kecelakaan laut (laka laut) di Daerah Muara Ruai Distrik Sawai Kabupaten Mamberamo Raya, Provinsi Papua, Sabtu (20/01/2024) sekitar pukul 16.00 WIT. Tampak dua warga yang berhasil diselamatkan/Istimewa

MAMBERAMO RAYA,wartaplus.com – Sebuah speedboat dikabarkan mengalami kecelakaan laut (laka laut) di Daerah Muara Ruai Distrik Sawai Kabupaten Mamberamo Raya, Provinsi Papua, Sabtu (20/01/2024) sekitar pukul 16.00 WIT.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom., mengatakan kejadian tersebut berdasarkan keterangan saksi bernama Berthus Numberi (66) yang berprofesi sebagai nelayan.

“Menurut keterangan saksi, speedboat dengan rute Kampung Tamukuri Kabupaten Mamberamo Raya menuju Kabupaten Kepulauan Yapen berisikan 10 orang yakni 8 orang penumpang dan 2 orang motores,” ucap Kabid Humas, Minggu (21/01/2024).

Saksi melaporkan kejadian tersebut ke piket Polres Kepulauan Yapen, dan memberikan informasi bahwa speedboat tersebut mengalami laka laut (terbalik) di Daerah Muara Ruai Distrik Sawai Kabupaten Mamberamo Raya.

“Atas kejadian tersebut ada 7 korban selamat, dan 3 orang masih dinyatakan hilang,” bebernya.

Kombes Benny menyampaikan hingga saat ini nelayan setempat dan warga masih terus melakukan pencarian terhadap dua orang korban yang belum ditemukan.

Berikut nama-nama korban yang selamat yakni Mantan kepala Kampung Tamakuri Otniel Indamarei, Anak dari kepala Kampung Tamakuri Leto Israel Indamarei, Rein Sroyer, Istri dari pendeta Dany O. Wairara bersama seorang anak dan 2 orang motores.

Untuk tiga korban yang belum ditemukan Pendeta Dani.O. Wairara, Desi E. Wairara, dan Istri dari mantan kepala kampung Tamakuri Lorina Doremi. 


BACA JUGA

Pemprov Papua Tengah Berharap Segera Ada Solusi Penyelesaian Konflik Antar Warga di Nabire

Sabtu, 27 April 2024 | 21:30 WIB

Yumiron : Mahasiswa Harus Berikan Contoh Dalam Menjaga Kamtibmas

Jumat, 26 April 2024 | 08:47 WIB

Ribka Haluk Berikan Pujian Khofifah Parawansa yang Terima Penghargaan Satyalancana dari Presiden

Kamis, 25 April 2024 | 15:02 WIB

Respon Cepat Pemprov Papua Tengah dan PJN Nabire Atasi Longsor di Jalan Trans Paniai

Selasa, 23 April 2024 | 13:54 WIB

Pj Ketua TP-PKK Puncak Jaya Resmi Dilantik Sebagai Ketua Pembina Posyandu

Selasa, 23 April 2024 | 13:23 WIB
TERKINI

Tak Tahan Dikejar Polisi, Oknum ASN Pelaku Asusila di Jayapura Akhirnya Menyerahkan Diri

1 Jam yang lalu

Maret 2024, Tercatat 1,1 Juta Transaksi QRIS di Papua dengan Total Nominal Capai 181 Miliar

1 Jam yang lalu

Menaker Apresiasi PKB Manajemen dan Serikat Pekerja PT Freeport Indonesia

1 Jam yang lalu

Ketua umum Persekutuan Gereja Gereja Kabupaten Jayapura: Paulus Waterpauw Gubernur Papua

15 Jam yang lalu

Pemprov Papua Tengah Berharap Segera Ada Solusi Penyelesaian Konflik Antar Warga di Nabire

21 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com