MENU TUTUP

Trauma dengan Teror KKB di Pegunungan Bintang, Puluhan Warga Mengamankan Diri ke Jayapura

Sabtu, 11 Mei 2024 | 19:07 WIB / Andi Riri
Trauma dengan Teror KKB di Pegunungan Bintang, Puluhan Warga Mengamankan Diri ke Jayapura Warga pegubin yang mengamankan diri ke Jayapura karena trauma dengan teror KKB/Humas Polda Papua

JAYAPURA, wartaplus.com – Trauma dengan aksi gangguan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), puluhan warga dari Distrik Borme, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan, memilih mengamankan diri ke Jayapura, Jumat (10/05/2024).
Warga tersebut berasal dari luar Papua yang mengadu nasib di Kabupaten Pegunungan Bintang.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo dalam keterangannya Sabtu (11/05/2024) mengatakan, puluhan warga yang terdiri dari laki laki, perempuan dewasa dan anak balita itu terbang ke Jayapura menggunakan pesawat Adventist Aviation dengan nomor registrasi PK - TCA.

“Aparat keamanan melakukan penjemputan terhadap rombongan yang bertempat di lapangan terbang Kampung Yuanban, Distrik Weime, selanjutnya terbang ke Jayapura,” ucap Kabid Humas.

Ia menjelaskan, penjemputan oleh aparat keamanan atas permintaan warga yang masih trauma dengan kasus perampasan yang dilakukan KKB terhadap warga yang sedang beribadah di gereja di Distrik Borme, Minggu (05/05/2024).

“Untuk di Oksibil pelayanan publik seperti aktivitas perkantoran, bank, pasar, rumah sakit dan sekolah tetap berjalan normal. Kami siap kawal semua kegiatan warga," terang Benny.**


BACA JUGA

Dua Anak jadi Korban Tabrak Lari di Kurulu Jayawijaya, Satu Meninggal Dunia

Minggu, 23 Juni 2024 | 15:13 WIB

Ribka Haluk Mengadopsi Seorang Bayi Perempuan dari Tempat Pengungsian Warga Bibida Paniai

Jumat, 21 Juni 2024 | 17:40 WIB

Pj Gubernur Papua Tengah dan Forkopimda Terbang ke Dibida Paniai, Pastikan Masyarakat Terlindungi Pemerintah

Kamis, 20 Juni 2024 | 16:21 WIB

Oknum Anggotanya Bawa Kabur 4 Pucuk Senpi, Kapolres Yalimo Resmi Diganti

Rabu, 19 Juni 2024 | 20:14 WIB

Kedatangan Pj Gubernur Papua Tengah Disambut Isak Tangis Para Pengungsi dari Paniai

Selasa, 18 Juni 2024 | 19:17 WIB
TERKINI

Tutup MTQ ke-XXX se-Tanah Papua, Ribka Haluk: Pentingnya Menjaga Keharmonisan dan Toleransi Umat Beragama

12 Jam yang lalu

Lantamal X Jayapura Gelar Lomba Renang Laut 2024, Jaring Atlet Muda Papua Berprestasi

21 Jam yang lalu

TP-PKK Papua Salurkan Bantuan ke Kabupaten Kepulauan Yapen, Waropen dan Supiori

21 Jam yang lalu

Cakupan Masih 35 Persen, Pemprov Papua Dorong Percepatan Imunisasi Polio di Supiori

22 Jam yang lalu

Pecah Bintang, Ini Deretan Prestasi Brigjen Pol Faizal Ramadhani Selama Bertugas di Papua

22 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com