MENU TUTUP

Pj Bupati Puncak Jaya Terima Penghargaan UHC 2024 dari Wapres RI

Jumat, 09 Agustus 2024 | 11:47 WIB / Andi Riri
Pj Bupati Puncak Jaya Terima Penghargaan UHC 2024 dari Wapres RI

JAKARTA, wartaplus.com - Penjabat Bupati Puncak Jaya Dr. H. Tumiran, S.Sos, M.AP menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Awards yang diserahkan langsung oleh Wakil Presiden RI, KH. Ma'ruf Amin.

Tumiran didapuk penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas komitmen Pemerintah Daerah yang dipimpinnya dalam mendaftarkan penduduknya pada Program JKN.

Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma'ruf Amin, memberikan penghargaan kepada kepala daerah dari provinsi dan kabupaten/kota di Indonesia yang telah berhasil meraih predikat Universal Health Coverage (UHC), di Jakarta, Kamis (08/08/2024).

Untuk diketahui selain UHC Awards, Indonesia juga mendapat pengakuan internasional dari International Social Security Association (ISSA).

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Presiden ISSA, Mohammed Azman, sebagai bentuk apresiasi atas keberhasilan Indonesia dalam mencapai UHC.

Penghargaan ini semakin mengukuhkan posisi Indonesia di kancah global sebagai negara yang serius dalam perlindungan jaminan kesehatan.

Pj Bupati Puncak Jaya Tumiran saat dikonfirmasi media merasa bersyukur dan bangga atas penghargaan yang diterimanya.

Pj Tumiran menyebut, capaian Puncak Jaya sudah 101 persen, dari target RPJMN 2020-2024 sebesar 98 persen. Dengan keaktifan peserta 87 persen dari target nasional 75 persen.

“Pencapaian UHC Kabupaten Puncak Jaya sudah melebihi target RPJMN 98 persen. Ini merupakan bentuk kinerja pemerintahan terkait dengan bidang kesehatan. Oleh karena itu saya menyampaikan terimakasih kepada BPJS Kesehatan dan pemerintah provinsi papua tengah” ucapnya.

Dalam acara UHC Awards, Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pemerintah daerah yang telah menunjukkan komitmen tinggi dalam mendukung Program JKN. 

"Pencapaian UHC di berbagai daerah ini menunjukkan komitmen negara dalam memberikan jaminan kesehatan bagi masyarakat Indonesia,"kata Wapres saat memberikan sambutan.

Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ghufron Mukti, dalam sambutannya juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh kepala daerah atas kesuksesan Program JKN.

Menurutnya, capaian UHC di berbagai daerah merupakan bentuk implementasi pelaksanaan Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).(adv/valent)


BACA JUGA

Bupati Puncak Jaya Mengaku Bangga Sebagai Peserta Retreat Kepala Daerah, di IPDN Jatinangor

Kamis, 26 Juni 2025 | 15:19 WIB

Bupati dan Wabup Puncak Jaya Ikuti Retret Kepala Daerah di IPDN Jatinangor

Senin, 23 Juni 2025 | 10:27 WIB

Dr. H. Tumiran Pamit dari Puncak Jaya, Siap Emban Tugas Baru di Provinsi Papua Tengah

Sabtu, 21 Juni 2025 | 13:52 WIB

Kembali Pimpin Puncak Jaya, Yuni Wonda Ajak OPD Fokus Membangun Daerah

Sabtu, 21 Juni 2025 | 13:49 WIB

Tiga Kantor Pemerintahan Puncak Jaya Terbakar, Polisi Lakukan Penyelidikan

Jumat, 20 Juni 2025 | 14:48 WIB
TERKINI

Jaga Papua Tetap Damai Pendeta Yones Wenda Sampaikan begini

20 Menit yang lalu

Patroli Humanis dan Layanan Kesehatan Satgas Ops Damai Cartenz Warnai Kondusivitas di Wamena, Jayawijaya

25 Menit yang lalu

Bobol Counter HP, Tiga Pemuda Pesta Miras, ini Kata AKP Alamsyah

8 Jam yang lalu

Sopir Truk Ngantuk, Tabrak Dua Motor, Satu Korban Meninggal Dunia

12 Jam yang lalu

Satreskrim Polres Jayapura Ungkap Kasus Pencurian Puluhan Unit HP di Konter Berlian Cell

23 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com