MENU TUTUP

Aparat Gabungan Gelar Patroli Dialogis di Seputaran Kota Mulia Puncak Jaya

Senin, 02 September 2024 | 12:18 WIB / Andi Riri
Aparat Gabungan Gelar Patroli Dialogis di Seputaran Kota Mulia Puncak Jaya Aparat gabungan TNI Polri menggelar patroli dialogis di seputuran kota Mulia, pastikan situasi Kamtibmas aman/Humas Polda Papua

MULIA, wartaplus.com – Wujud kehadiran TNI-Polri ditengah-tengah masyarakat dalam rangka menciptakan Sitkamtibmas yang aman dan kondusif, Aparat gabungan yang terdiri dari Polres Puncak Jaya, Kodim 1714/PJ dan Brimob Yon A Polda Papua BKO Puncak Jaya rutin melaksanakan kegiatan patroli dialogis di seputaran Kota Mulia Kabupaten Puncak Jaya, Minggu (01/09/2024).

Kegiatan tersebut dipimpin Kabag Ops Polres Puncak Jaya Kompol R. Ahmad Hari Junianto, S.Kom., M.H dan Pasi Ops Kodim 1714/PJ Kapten Inf. Daniel Sine.

“Meskipun sempat diguyur hujan namun tidak melunturkan semangat dari personel gabungan untuk terus menciptakan kondusifitas keamanan di wilayah Kabupaten Puncak Jaya,” ucap Kabag Ops.



Lanjut katanya, pihaknya dari jajaran TNI-Polri akan terus menciptakan situasi keamanan dan kenyamanan yang aman dan kondusif dengan cara salah satunya yakni melaksanakan kegiatan patroli gabungan secara dialogis.

“Kegiatan ini juga sebagai upaya meminimalisir terjadinya gangguan Kamtibmas yang ingin dilakukan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab,” ujarnya.

"Kami menghampiri setiap masyarakat yang sedang beraktivitas guna menyampaikan himbauan-himbauan Kamtibmas dan selalu mengajak kepada seluruh elemen yang ada agar bersama-sama dengan kami menjaga kondusifitas keamanan yang ada,” sambungnya.**




BACA JUGA

33 Pengurus Pokja Bunda PAUD Puncak Jaya Resmi Dikukuhkan, Bupati Yuni Wonda: Saatnya Bangun Generasi Emas!

Selasa, 25 November 2025 | 15:01 WIB

Pengurus TP PKK Puncak Jaya Resmi Dikukuhkan, Siap Dorong Gerakan Pemberdayaan Keluarga

Selasa, 25 November 2025 | 14:57 WIB

Perkuat Peran Posyandu, Ketua TP Posyandu Puncak Jaya Ikut Rakor se-Papua Tengah

Jumat, 21 November 2025 | 05:01 WIB

Hari Kedua Rakerda, PKK Puncak Jaya Soroti Program Prioritas Keluarga

Jumat, 21 November 2025 | 04:57 WIB

Dorong Keluarga Berdaya, TP PKK Puncak Jaya Hadiri Rakerda I di Nabire

Selasa, 18 November 2025 | 13:34 WIB
TERKINI
Video Himbauan

Benny Wenda Serukan Bangsa Papua Kibarkan Simbol Kemerdekaan di Hari Lahir Embrio Bangsa, 1 Desember 2025

9 Jam yang lalu

Sambut Bulan Kasih, Satgas Damai Cartenz Tebar Kepedulian Lewat Pembagian Sembako

11 Jam yang lalu

Dekatkan Diri dengan Masyarakat, Satgas Ops Damai Cartenz Adakan Edukasi dan Hiburan untuk Anak-Anak di Puncak Jaya

11 Jam yang lalu

Tim Audit Investigasi Itwasda Polda Papua Laksanakan Pemeriksaan di Rumah Sakit Bhayangkara

19 Jam yang lalu

Hadiri Livin' Fest 2025, Gubernur Fakhiri Minta Libatkan UMKM Mama Papua

20 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com