MENU TUTUP

Tim SAR Timika Evakuasi 116 Penumpang Kapal LCT Prima Yang Kandas di Perairan Naja Timika

Selasa, 29 Oktober 2024 | 17:52 WIB / Andy
Tim SAR Timika Evakuasi 116 Penumpang Kapal LCT Prima Yang Kandas di Perairan Naja Timika Tampak tim SAR Timika mengevakuasi ratusan penumpang kapal LCT Prima Star 128/ Istimewa

JAYAPURA,wartaplus.com – Sebanyak 109 orang penumpang Kapal LCT Prima Star 128 berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat setelah kapal yang mereka tumpangi kandas di perairan Muara Poumako tepatnya di perairan Naja, Kabupaten Mimika, Papua Tengah.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika, I Wayan Suyatna, Mengatakan, kapal ini kandas saat perjalanan pulang ke Pelabuhan Poumako usai mengantar ratusan warga mengikuti wisata rohani di Pantai Naja.

“Sekitar pukul 22:55 WIT, kami menerima laporan bahwa kapal LCT Prima Jaya 128 yang membawa rombongan wisata rohani di pantai Naja kandas di sekitar muara Poumako saat perjalanan pulang. Sehingga kami memberangkatkan tim rescue untuk melakukan evakuasi,” katanya dalam siaran pers yang diterima pada Selasa (29/10/2024) siang.

Proses evakuasi ratusan warga berlangsung sejak pukul 02.00 dini hari hingga pukul 06.30 WIT dan berlangsung sebanyak tiga tahap.

“Untuk tahap pertama sekitar pukul 02:10 WIT, tim rescue berhasil mengevakuasi 35 orang. Kemudian tahap kedua pukul 03:55 WIT, tim rescue berhasil mengevakuasi 51 orang dan tahap ketiga pukul 05:16 WIT, tim rescue berhasil mengevakuasi 23 orang,” ungkapnya.

“Selain penumpang, tim rescue juga mengevakuasi ABK kapal LCT. Sehingga total yang dievakuasi sebanyak 116 orang,” sambungnya.

Dengan dipastikanya seluruh penumpang telah dievakuasi dengan selamat maka operasi SAR evakuasi penumpang kapal LCT Prima Star 128 tutup. (**)

 


BACA JUGA

Jelang Lebaran, Pemprov Papua Gelar Pasar Murah

Kamis, 20 Maret 2025 | 05:55 WIB

DAP Apresiasi Terpilihnya Uskup Timika, Sekjen:  Freeport Akan Tetap Menjadi Isu Hangat

Sabtu, 08 Maret 2025 | 19:37 WIB

Personel Satgas Humas Damai Cartenz 2025 Dukung Pedagang Lokal di Timika Melalui Pendekatan Humanis

Rabu, 05 Maret 2025 | 15:55 WIB

Dua Jenazah Pendaki Puncak Cartenz telah Diterbangkan ke Jakarta

Senin, 03 Maret 2025 | 20:13 WIB

Dua Pendaki Wanita Meninggal Dunia di Puncak Cartenz Papua

Senin, 03 Maret 2025 | 04:38 WIB
TERKINI
Sadis

6 Orang Guru Dibunuh Serta Dibakar oleh OPM di Kampung Anggruk

3 Jam yang lalu

DPC Peradi Kota Jayapura Berbagi Berkah di Bulan Suci Ramadhan

3 Jam yang lalu
Honor Bendahara Rp3 Juta

Sidang Tipikor PON Papua: Dana PT Freeport Disinggung, Bendahara Tidak Mengetahui Jumlahnya

15 Jam yang lalu

Dua Oknum ASN dan Satu Anggota Polri, jadi Tersangka Dugaan Korupsi di Dinas Perhubungan Tolikara

1 Hari yang lalu

Gangguan OTK Beraksi di Intan Jaya, Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Respon Cepat

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com