MENU TUTUP

Sebelum Pengumuman 10 Besar Calon Anggota KPU, Masyarakat Silakan Mengadu ke Timsel

Minggu, 02 Desember 2018 | 13:01 WIB / Frida
Sebelum Pengumuman 10 Besar Calon Anggota KPU, Masyarakat Silakan Mengadu ke Timsel Ketua Timsel 1 Calon Anggota KPU, Dr. Pieter Ell/Istimewa

JAYAPURA,- Masyarakat Kabupaten Mimika, Yahukimo, Deiyai dan Boven Digoel dipersilakan menyampaikan pengaduan kepada tim seleksi (Timsel) 1 anggota KPU melalui email resmi timsel 1, terkait nama-nama 25 calon yang lolos seleksi tes tertulis psikologi, sebelum masuk pengumuman 10 besar.

Hal ini disampaikan Ketua Timsel 1 Anggota KPU, Dr. Pieter Ell, dalam rilis yang diterima wartaplus.com, Minggu (2/12) siang. Pieter menjelaskan, untuk menjaring partisipasi masyarakat untuk pemilihan calon anggota KPU maka panitia memberkan kesempatn kepada masyarakat memberikan pengaduan melalui email setiap saat.

“Jadi silakan sampaikan pengaduan di email resmi [email protected], tetapi harus disertai dengan bukti-bukti yang dapat dipertanggungjawabkan mengenai siapa saja calon anggota KPU yang dimaksud,” jelas Pieter.

Pieter, yang juga pengacara gaek Papua ini mengatakan, pengumuman 10 besar anggota KPU Kabupaten Mimika, Yahukimo, Deiyai dan Boven Digoel paling lambat tanggal 18 Desember 2018. “Karena itu, kami persilakan menyampaikan pengaduannya ke email paling lambat tanggal 11 Desember 2018, untuk kami cek ricek sebelum pengumuman,” tambahnya. *


BACA JUGA

Satgas Damai Cartenz Tanamkan Nilai Positif pada Pelajar Mimika Lewat Sentuhan Humanis

Kamis, 01 Mei 2025 | 16:16 WIB

Berawal dari Kasus Laka Lantas, Polisi Berhasil Tangkap Pengedar Sabu di Boven Digoel

Minggu, 27 April 2025 | 17:16 WIB

AKBP Zet Zaalino Resmi Jabat Kapolres Yahukimo Gantikan AKBP Heru Hidayat

Selasa, 22 April 2025 | 17:46 WIB
Evakuasi dan Identifikasi Jenazah Korban KKB

Apresiasi Diberikan Kepada Satgas Ops Damai Cartenz

Jumat, 18 April 2025 | 07:17 WIB

Pimpin Asistensi ke Pos Tindak Yahukimo, Sejumlah PJU Damai Cartenz Pastikan Personel Siaga dan Berjiwa Humanis

Rabu, 16 April 2025 | 07:06 WIB
TERKINI

Syukuran HUT ke-62 Kodam Cenderawasih Digelar Sederhana Namun Meriah

3 Jam yang lalu

Warga Kampkey Keluhkan Tidak Ada Pelayanan Kesehatan di Pustu Awiyo

12 Jam yang lalu

Harumkan Daerah, Tim Taekwondo Pegunungan Bintang Bawa Pulang 35 Medali dari Papua Open 2025

20 Jam yang lalu

Dua Personel Gugur di Puncak Jaya, Jenazah Telah Dievakuasi Dan Diserahkan Kepada Keluarga Dengan Upacara Militer

21 Jam yang lalu

BI Papua akan Kembali Menggelar Festival Cenderawasih 2025 pada 13 - 15 Juni di Jayapura

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com