MENU TUTUP

Menjawab Aspirasi Warga, Bupati Demas Perintahkan PU Survey Kali Arkuki untuk Diperbaiki

Selasa, 05 Maret 2019 | 19:01 WIB / Albert
Menjawab Aspirasi Warga, Bupati Demas Perintahkan PU Survey Kali Arkuki untuk Diperbaiki Kali Arkuki Kabupaten Manokwari yang akan disurvei untuk dikerjakan/Albert

MANOKWARI- Untuk menjawab apa yang menjadi keluhan dan aspirasi masyarakat di kompleks Arkuki atau Wirsi, Distrik Manokwari Barat, tentang pembuatan talud sungai dan talud penahan tanah di mata air kali Arkuki.

Dengan demikian Bupati Demas Paulus Mandacan pun memerintahkan Bidang Sumber Daya Air dan Bidang Cipta Karya DPUPR Kabupaten Manokwari turun ke lokasi untuk lakukan survei dan pengkuran areal tersebut.

Pasalnya mata air Arkuki tersebut merupakan salah satu sumber air yang bersejarah di tengah perumahan warga setempat. Hanya saja, mata air tersebut sudah lama tidak difungsikan dan dipenuhi sampah, maka Bupati pun merespon apa yang menjadi aspirasi dan keluhan warga.

Bupati Demas Paulus Mandacan yang di konfirmasi lewat telepon, Selasa (5/3/2019) malam membenarkan bahwa akan dikerjakan talud dan penimbunan kali Arkuki sesuai aspirasi masyarakat setempat, maka DPUPR turun ke lokasi untuk mengukur dan segera dikerjakan.

Salah seorang pemuda Arkuki, Oskar Parairawai menyampaikan terima kasih kepada pemda Manokwari, terutama bupati yang cepat merespon apa yang menjadi aspirasi warga Arkuki.

"Mewakili anak muda Arkuki atau Wirsi dan warga setempat, kami menyampaikan terima kasih kepada bupati yang sudah menjawab aspirasi sehingga talud di kali Arkuki akan diperbaiki," ungkap Oskar. *


BACA JUGA

Terima Opini WDP BPK RI, Bupati Manokwari: Banyak Hal yang Diperbaiki

Senin, 27 Mei 2019 | 09:09 WIB

Bupati Mandacan Pantau Langsung Renovasi Asrama Acemo Manokwari di Jayapura

Sabtu, 06 April 2019 | 07:43 WIB

Bupati Manokwari Serahkan Bantuan Korban Banjir Bandang Sentani

Jumat, 05 April 2019 | 16:19 WIB

Bupati Perintahkan Inspektorat Lihat Langsung Renovasi Asrama Mansinam III Yogyakarta

Minggu, 31 Maret 2019 | 18:37 WIB

Di Apel Gabungan, Kapolres, Wabup Mansel dan Bupati Manokwari Pastikan Pemilu Aman

Jumat, 22 Maret 2019 | 16:29 WIB
TERKINI

Kampanye Akbar Mari-Yo di Lapangan PTC Entrop Dipenuhi Lautan Massa

5 Jam yang lalu

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

10 Jam yang lalu

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

16 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

16 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Hadir di Jayapura

23 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com