MENU TUTUP

Bupati Manokwari Serahkan Bantuan Korban Banjir Bandang Sentani

Jumat, 05 April 2019 | 16:19 WIB / Albert
Bupati Manokwari Serahkan Bantuan Korban Banjir Bandang Sentani Bupati Manokwari Demas Paulus Mandacan menyerahkan bantuan kemanusian dari masyarakat dan pemerintah kabupaten Manokwari kepada korban bencana banjir bandang di Sentani/Albert

MANOKWARI- Bupati Manokwari Demas Paulus Mandacan menyerahkan bantuan kemanusian dari masyarakat dan pemerintah kabupaten Manokwari kepada korban bencana banjir bandang di Sentani, Jayapura Papua, Jumat (5/4).

"Bantuan kemanusian dari masyarakat dan pemerintah Manokwari sudah diserahkan kepada korban banjir bandang Sentani," kata Bupati Demas melalui sambungan telepon, Jumat siang.

Kata dia, bantuan tersebut merupakan sumbangan murni dari masyarakat dan pemerintah Manokwari, maka diharapkan bantuan ini bisa meringankan beban korban bencana.

Bantuan kemanusian yang diserahkan merupakan sukarela masyarakat dan pemda yang terkumpul di Posko BPBD Manokwari sebanyak 2 konteiner, yang mana didalamnya konteiner itu berisikan pakean layak pake, bahan makanan (bama), termasuk uang tunai Rp190 juta.

Bantuan tersebut diserahkan oleh bupati Manokwari yang diterima secara simbolis oleh Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw.

"Bantuan kemanusian ini diharapkan meringankan beban korban bencana banjir bandang Sentani Jayapura. Sebab duka Sentani adalah duka bersama di tanah Papua dan Indonesia," tambah Bupati Demas.

Bantuan kemanusiaan yang sama juga datang dari provinsi Papua Barat, yang mana bantuan kemanusian itu diserahkan oleh Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, Wagub Mohamad Lakotani, didampingi ketua PKK Provinsi Papua Barat, Ny Yuliana Mandacan kepada pemda Jayapura. *


BACA JUGA

Pilkada Papua

Silaturahmi ke Ponpes Tarbiyatus Sabyan, Cagub MDF Tegaskan Siap jadi Orang Tua Asuh

Sabtu, 16 November 2024 | 20:34 WIB

Polisi Selidiki Kebakaran Hanguskan 4 Ruko di Kompleks Pasar Pharaa Sentani

Minggu, 27 Oktober 2024 | 06:07 WIB
Papua

Melestarikan Bahasa Sentani dari Sekolah

Senin, 30 September 2024 | 09:57 WIB

Dukung Program Pengurangan Emisi Gas Karbon, Air Nav Sentani Tanam Pohon Nangka di Kawasan Rindam

Selasa, 03 September 2024 | 13:16 WIB

Upaya Pengendalian Inflasi, BI Papua Gelar Gerobak Sentani Libatkan Pelaku Usaha Syariah

Kamis, 01 Agustus 2024 | 06:01 WIB
TERKINI

Kampanye Akbar Mari-Yo di Lapangan PTC Entrop Dipenuhi Lautan Massa

2 Jam yang lalu

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

7 Jam yang lalu

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

14 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

14 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Hadir di Jayapura

21 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com