MENU TUTUP

Pelatih Persipura Tak Mau Pikirkan Hasil Akhir Kontra Kalteng Putra

Jumat, 15 Maret 2019 | 15:43 WIB / Djarwo
Pelatih Persipura Tak Mau Pikirkan Hasil Akhir Kontra Kalteng Putra Pelatih Persipura, Luciano Leandro/Istimewa

JAYAPURA - Pelatih Persipura Jayapura, Luciano Leandro enggan memikirkan hasil akhir yang bakal diraih anak asuhnya kontra Kalteng Putra di laga terakhir Grup C Piala Presiden, yang akan digelar Sabtu (16/3) besok, di Kota Magelang.

Kendati begitu, Leandro tetap mengaku optimistis jika skuatnya bisa meraih hasil yang diinginkan agar bisa lolos ke babak selanjutnya.

"Kita selalu optimis dan kita tidak mau bicara soal menang dan kalah, karena yang kita mau hanya kerja keras," ujar Leandro, Jumat (15/3).

Meski timnya hanya membutuhkan hasil imbang dan lebih diunggulkan dibanding sang lawan, pelatih asal Brasil ini tetap enggan menganggap remeh skuat besutan Gomes De Oliveira itu.

"Kita tidak mau banyak bicara, yang paling penting pemain selalu siap dan punya motivasi tinggi," tekannya.

Leandro juga berharap anak asuhnya bisa berusaha keras di laga tersebut, demi menjaga peluang untuk lolos sebagai juara grup.

"Mereka juga harus usaha keras di lapangan untuk dapatkan hasil yang terbaik. Semoga Tuhan bisa bantu kita merebut kemenangan lawan Kalteng," pungkasnya. *


BACA JUGA

Nekat Bawa Kabur Mobil Dinas Brimob Polda Papua, Pemuda Ini Dilumpuhkan Timah Panas

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:58 WIB

Kejari Papua Kembali Eksekusi 4 Terpidana Kasus Pelanggaran Pemilu

Rabu, 08 Mei 2024 | 09:37 WIB

MURI : Pembentangan Bendera Merah Putih Sepanjang 10 Km di Kota Jayapura Raih Rekor Dunia

Kamis, 02 Mei 2024 | 12:54 WIB

Tak Tahan Dikejar Polisi, Oknum ASN Pelaku Asusila di Jayapura Akhirnya Menyerahkan Diri

Minggu, 28 April 2024 | 18:07 WIB

Jaksa Lakukan Eksekusi Putusan PN Jayapura Terkait Kasus Pemilu 2024

Jumat, 26 April 2024 | 13:27 WIB
TERKINI

Berikan Kenyamanan Bagi Jemaah Haji, Telkomsel Hadirkan Ragam Produk dan Layanan Unggulan

15 Jam yang lalu

Penutupan Musrembang RPJD Papua Tengah, Hasilkan Visi Adil, Berdaya Saing Maju dan Berkelanjutan

15 Jam yang lalu

163 Pelajar Ikut Seleksi Tim Paskibraka 2024 Provinsi Papua Tengah

15 Jam yang lalu

BI Papua akan gelar Festival Cenderawasih, Diharapkan dapat Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Baru

1 Hari yang lalu

Pelepasan Tim ERB 2024, Bawa Uang Layak Edar Rp13,8 Miliar ke 5 Wilayah Terluar Papua

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com