MENU TUTUP

Gerakan Relawan Indonesia Bakal Gelar Aksi Turun Jalan Dukung Jokowi-Ma'ruf

Selasa, 02 April 2019 | 15:55 WIB / Djarwo
Gerakan Relawan Indonesia Bakal Gelar Aksi Turun Jalan Dukung Jokowi-Ma'ruf Gerakan Relawan Indonesia Joko Widodo - Ma'ruf Amin saat memberikan keterangan pers / Istimewa

JAYAPURA - Sejumlah relawan terus berdatangan untuk mendukung pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapre) Joko Widodo dan Ma'ruf Amin pada, salah satunya Gerakan Relawan Indonesia yang akan turun jalan, Kamis (4/4) nanti.

Aksi turun jalan tersebut berupa membagikan bunga kepada seluruh masyarakat Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura pengguna jalan.

Koordinator aksi Gerakan Relawan Indonesia Nomensen Bleskadit kepada wartawan, Selasa (2/4) mengatakan bahwa aksi turun jalan untuk membagikan bunga kepada masyarakat dipusatkan di lima titik yaitu lampu merah Dok V, taman IMBI, lampu merah Brimob, lampu merah lingkaran Abe, dan lampu merah makam Theys Eluay, Sentani.

"Kami hanya ingin mengajak masyarakat Papua untuk memilih pemimpin yang sudah punya bukti nyata terhadap perkembangn di Tanah Papua," kata Bleskadit.

Dikatakan, Jokowi adalah satu-satunya presiden yang paling sering mengunjungi Papua. Selain mengunjungi, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut terus mendorong pembangunan di Papua.

"Bukti nyatanya sudah ada dengan dibangunnya jembatan yang mnghubungkan Jayapura-Skouw, membangun pasar mama-mama Papua, pembangunan jalan trans dari Sorong hingga Merauke, menerapkan BBM satu harga," ujarnya.

Senada dengan Bleskadit, Jon Feri Wenda menambahkan, Jokowi merupakan satu-satunya presiden yang telah membuat sejarah di tanah Papua dengan menggelar ibadah syukur Natal di Jayapura.

"Beliau juga telah membangun sejumlah rumah sakit tipe pratama di Kabbupaten Yalimo, Tolikara, Mamberamo Tengah, Puncak, Dogiyai, dan Deyai. Jokowi juga membangun poli klinik terpadu di RSUD Jayapura dan program kesehan lainnya," katanya.

Untuk itu kata Wenda, aksi Seribu bunga yang akan digelar pihaknya juga untuk menyuarakan bahwa proses Pilkada Serntak di Papua nantinya harus berjalan aman dan lancar.

"Kita semua berharap proses Pilkada nanti berjalan aman dan lancar, sehingga proses demokrasi tersebut dapat menciptakan pemimpin yang dapat melihat Papua secara keseluruhan. Papua adalah Indonesia dan Indonesia adalah Papua," pungkasnya. *


BACA JUGA

Program IndonesiaNEXT Telkomsel 2024: Mahasiswa Papua Raih Top 3

Selasa, 15 Oktober 2024 | 16:53 WIB

Presiden Direktur: OAP Jadi Prioritas Utama PT Freeport Indonesia

Senin, 11 Desember 2023 | 07:18 WIB

Infeksi Baru HIV di Indonesia Turun

Senin, 04 Desember 2023 | 14:09 WIB

Aturan Baru Kenaikan Upah Minimum

Rabu, 22 November 2023 | 10:38 WIB

Jelang HUT RI ke 78, KKB Tembak Rombongan Paskibra dan Bakar Tower di Puncak

Rabu, 16 Agustus 2023 | 13:26 WIB
TERKINI

Polresta Jayapura Siap Amankan 575 TPS, Kapolresta: Personil Garda Terdepan, Jangan Anggap Remeh

10 Jam yang lalu

Komjen Pol (Purn) Matius Fakhiri Resmi Bergelar Magister Hukum, Lulus dengan IPK 3,80

15 Jam yang lalu
Pilkada Papua 2024

Ketua DPC Peradi Jayapura Serukan Keluarga Besar Advokat Jangan Golput

1 Hari yang lalu

Truk Terbalik di Tolikara, 5 Penumpang Meninggal Dunia, 25 Luka Berat dan Ringan

1 Hari yang lalu
Ketua Dewan Adat Mamberamo Raya

KPU dan Bawaslu Netral Jamin Hak Pilih Masyarakat

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com