MENU TUTUP

Gelar Kampanye Terakhir, PPP Optimis Raih 4 Kursi di DPRD Kabupaten Jayapura

Rabu, 10 April 2019 | 08:02 WIB / Andy
Gelar Kampanye Terakhir, PPP Optimis Raih 4 Kursi di DPRD Kabupaten Jayapura Ratusan kader dan simpatisan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Jayapura saat mengikuti kampanye terbuka dengan konvoi kendaraan/Istimewa

SENTANI – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Jayapura menggelar kampanye terakhir dengan melaksanakan konvoi kendaraan roda dua dan roda empat dari Genyem menuju Kota Sentani, Selasa (9/4) siang.

Kampanye dengan cara konvoi kendaraan ini untuk memperkenalkan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kepada masyarakat Kabupaten Jayapura menjelang pencoblosan tanggal 17 April 2019 mendatang. Kampanye diikuti ratusan kader dan simpatisan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dengan membawa spanduk, bendera dan baliho.

Ketua Pemenangan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Jayapura, La Isira mengatakan, kampanye dengan cara konvoi kendaraan dilakukan untuk mempersolid kader dan simpatisan partai PPP untuk mencapai target dalam Pemilu 2019.

“Yang jelas kampanye hari ini untuk mempersolid kinerja kami selama ini antara pengurus dan juga caleg untuk mencapai target pada Pemilihan Umum tahun ini,” kata La Isira di posko pemenangan PPP di Kota Sentani, Selasa (9/4) sore.

Ia mengaku bahwa target PPP pada pemilihan legislatif tahun ini yakni mendapatkan satu fraksi di DPRD Kabupaten Jayapura.

“Dengan kinerja dan kekompakan selama ini, kita optimis bisa meraih target yakni satu fraksi di DPRD Kabupaten Jayapura atau dengan kata lain 4 kursi. Jadi target kami di masing-masing Dapil itu 1 kursi,” ungkapya.

Senada dengan itu, Ketua PPP Kabupaten Jayapura, Muhammad Akbar menyampaikan, kampanye PPP dengan konvoi kendaraan dilakukan untuk memperkuat barisan antara kader, caleg dan juga simpatisan menuju Pemilu 2019.

“Dalam kampanye hari terakhir ini, kita ingin memperkuat barisan dan menyampaikan pesan kepada masyarakat untuk tidak golput pada Pemilu 17 April mendatang,” ujarnya.

Akbar menambahkan, untuk meraih target kursi di DPRD, pihaknya telah menginstruksikan kepada semua caleg untuk aktif mensosialisasikan diri kepada masyarakat di Daerah Pemilihan (Dapil) masing-masing, sehingga semakin dikenal oleh masyarakat sehingga masyarakat dapat menentukan pilihannya.

“Dengan sosialisasi yang rutin, maka masyarakat akan mengenal calegnya dan lebih mudah menentukan pilihan. Inilah yang kita harapkan agar caleg PPP itu tidak pasif, harus aktif dilapangan. Dengan demikian maka kita optimis bisa meraih target,” tandasnya. *


BACA JUGA

Ini Kader Muda Gerindra Lolos ke DPRD Kota Jayapura

Jumat, 22 Maret 2024 | 16:11 WIB

Mantan Pemain Persipura Asal Kamerun Maju Caleg DPRD Kota Jayapura 

Rabu, 08 November 2023 | 16:59 WIB

Diduga Lakukan Penipuan Hingga Ratusan Juta, Pria Ini tak Berkutik Diciduk Polisi

Minggu, 11 Juni 2023 | 18:44 WIB

Demokrat Papua Resmi Daftarkan 45 Bacaleg Terbaiknya, Siap Dongkrak Kursi di DPRP

Minggu, 14 Mei 2023 | 18:08 WIB

Polresta Jayapura Paparkan Kesiapan Pengamanan Kamtibmas Selama Ramadhan Dihadapan Anggota DPRD

Rabu, 15 Maret 2023 | 06:16 WIB
TERKINI

KKB Datangi Gereja, Ancam dan Rampas Barang Milik Jemaat yang sedang Ibadah di Pegubin

57 Menit yang lalu

Paulus Waterpauw Bagai Meteor di Pilkada Papua

18 Jam yang lalu

Empat Hari Terkendala Pesawat, Jenazah Alexander Parapak yang Ditembak KKB Berhasil Dievakuasi

1 Hari yang lalu

Satu Orang Diamankan Saat Pengejaran Pelaku Penyerangan Patroli Satgas 527/BY di Paniai

2 Hari yang lalu

Pangdam Cenderawasih Dampingi Kasad Kunker ke Wilayah Merauke Papua Selatan

2 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com