MENU TUTUP

Cara Mengetahui BBM Oplosan atau Bukan

Senin, 26 Maret 2018 | 17:59 WIB / rmol
Cara Mengetahui BBM Oplosan atau Bukan Net

WARTAPLUS - Bahan bakar minyak yang dijual oleh PT Pertamina Persero memiliki warna yang berbeda-beda. Pertamax dan Pertalite berwarna biru, Pertamax Turbo merah dan Premium kuning. Warna itulah yang akhirnya dijadikan sebagai patokan oleh masyarakat akan kualitas dari BBM.

Namun, Officer Commercial Retail Fuel Marketing Pertamina, Indra Pratama mengatakan, perbedaan warna bahan bakar bukan dasar untuk menentukan kualitas.

"Warna sebagai pembeda visual jenis bensin tidak bisa menjadi acuan kualitas. Bisa saja, di beberapa SPBU warnanya sedikit berbeda. Namun, hal ini tak bisa jadi patokan, apakah kualitas bensin tersebut jelek atau sudah dioplos," ujarnya di Bogor, Jawa Barat, Senin 26 Maret 2018.

Menurutnya, perbedaan warna bisa terjadi karena sumber BBM Pertamina beragam, ada yang impor atau dari kilang.

"Cara (membedakan kualitas) dengan mengambil sampel, lalu uji di gelas ukur untuk menguji berat massa dan suhu bensin. Kemudian, cek di tabel konversi. Tiap jenis BBM memiliki angka berat massa dan suhu yang berbeda. Tinggal dicocokkan saja dengan tabel tersebut, untuk mengetahui bensin tersebut sudah dioplos atau tidak,” tuturnya. [net]


BACA JUGA

Razia BBM, Polda PapuaTemukan Penyaluran Ilegal di SPBU Jayapura

Rabu, 11 September 2024 | 13:38 WIB

Satgas ODC Sebut Pembunuh Pilot Glen, KKB Malas Gwijangge dan Komplotannya

Rabu, 14 Agustus 2024 | 12:55 WIB

Meningkatnya Pelayanan Kesehatan Bagi Warga Kabupaten Jayapura

Sabtu, 10 Agustus 2024 | 15:46 WIB

Pilot Asal Selandia Baru Tewas Dibunuh KKB di Distrik Alama Timika

Senin, 05 Agustus 2024 | 17:45 WIB

Pertemuan Pemda Puncak Jaya dan BPJS Kesehatan Pastikan Layanan JKN dan KIS Berjalan Optimal

Selasa, 21 Mei 2024 | 12:44 WIB
TERKINI

Menkes RI Didampingi Pj Gubernur Papua Tengah Kunjungi Malaria Kontrol PTFI

6 Jam yang lalu

Mariyo Bersama Ribuan Umat, Hadiri Ibadah Akbar Lintas Agama Sambut Pilkada Papua 2024

6 Jam yang lalu

WAGI: Dari Taman Gizi, Papua Tengah Sehat, dan Tradisi Politik yang Bermartabat

14 Jam yang lalu

Rakerkesda ke II Tahun 2024 Provinsi Papua Tengah, Menkes: Utamakan Aksi Promotif dan Preventif

22 Jam yang lalu

Kuasa Hukum KPU PBD Ingatkan Bapaslon Tuntaskan Masalah Utang Piutang Sebelum Pleno Penetapan

23 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com