MENU TUTUP

Pasca Aksi Demo, Sejumlah Sekolah Diliburkan

Jumat, 30 Agustus 2019 | 08:53 WIB / Cholid
Pasca Aksi Demo, Sejumlah Sekolah Diliburkan Salah satu sekolah di Kota Sentani yang ditutup karena libur/Andy

JAYAPURA-Pasca aksi demo ribuan warga di Kota Jayapura menolak tindakan rasisme terhadap mahasiswa Papua di Surabaya, aktivitas masyarakat di Kota dan Kabupaten Jayapura berangsur kondusif dan sejumlah masyarakat kembali beraktivitas seperti biasanya.

Meski berangsur kondusif, namun sejumlah sekolah yang ada di Kota dan Kabupaten Jayapura memutuskan untuk meliburkan siswanya dan akan kembali masuk pada Senin mendatang.

"Tadi ada siswa yang datang, tapi kami pulangkan karena sekolah diliburkan dan akan kembali masuk pada Senin mendatang," kata penjaga sekolah di SMPN 1 Sentani.

Selain itu, tampak jalanan sepi bahkan sebagian pertokoan dan SPBU yang berada di jalan utama belum beroperasi melayani masyarakat.

Sementara hingga saat ini jaringan telekomunikasi dan pemadaman listrik masih terjadi di sejumlah Kota Jayapura.

"Sampai pagi ini belum semua wilayah di Kota Jayapura nyala, masih ada beberapa wilayah yang dipadamkan,"kata Humas PLN Jayapura, Septian saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Jumat (30/8) pagi.

Dari pantauan di Kota dan Kabupaten Jayapura hingga saat ini, situasi masih aman dan kondusif. Namun jalanan masih sepi dan warga belum beraktifitas seperti biasa.*

 

 


BACA JUGA

Kepala Suku Kamoro, Marianus Maknapeiku

Jangan Ada Provokasi Hindari Gesekan Sosial di Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 | 21:15 WIB

Datang ke TPS Memberi Suara Dengan Suka Cita, Pdt Mauri: Sukseskan Pilkada Damai

Minggu, 24 November 2024 | 21:09 WIB

Kepala Suku Besar Paniai: Masyarakat Ujung Tombak Suksesi Pilkada 

Minggu, 24 November 2024 | 16:35 WIB

Kepala Suku Besar Mee Pago Imbau Warga Dukung Kamtibmas dan Sukseskan Pilkada

Minggu, 24 November 2024 | 06:01 WIB

Kampanye Akbar Dominggus Catue -Jumriati Dihadiri Ribuan Warga di Lapangan Merdeka Sarmi

Sabtu, 23 November 2024 | 20:19 WIB
TERKINI
Kepala Suku Kamoro, Marianus Maknapeiku

Jangan Ada Provokasi Hindari Gesekan Sosial di Pilkada 2024

29 Menit yang lalu

Datang ke TPS Memberi Suara Dengan Suka Cita, Pdt Mauri: Sukseskan Pilkada Damai

35 Menit yang lalu

Kepala Suku Besar Paniai: Masyarakat Ujung Tombak Suksesi Pilkada 

5 Jam yang lalu

Kepala Suku Besar Mee Pago Imbau Warga Dukung Kamtibmas dan Sukseskan Pilkada

15 Jam yang lalu

Kampanye Akbar Dominggus Catue -Jumriati Dihadiri Ribuan Warga di Lapangan Merdeka Sarmi

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com