MENU TUTUP

Warga Flobamora Dihimbau Tetap Tenang dan Tidak Terpancing Isu Provokatif

Selasa, 03 September 2019 | 21:19 WIB / Andy
Warga Flobamora Dihimbau Tetap Tenang dan Tidak Terpancing Isu Provokatif Ketua Ikatan Flobamora (IKF) Papua, Sulaeman Hamzah/ Istimewa

JAYAPURA – Menyikapi situasi di Kota Jayapura yang kurang kondusif pasca-unjuk rasa berujung anarkis yang dilakukan ribuan massa pada kamis (29/8) lalu, Ketua Ikatan Flobamora (IKF) Papua, Sulaeman Hamzah meminta seluruh warga Flobamora yang ada di Kota Jayapura dan Papua pada umumnya untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi dengan isu-is yang berkembang yang dapat menyebabkan konflik di tengah masyarakat.

“ Kepada seluruh warga Flobamora wajib menjaga keamanan diri, keluarga dan lingkungan. Tidak boleh terprovokasi dengan aksi masa yg melanggar hukum dan mengganggu ketertiban umum, serta jangan terlibat dalam aksi yang dapat menimbulkan konflik di tengah masyarakat,” katanya dalam rilis yang diterima Wartaplus.com, Selasa (3/9) malam.

Atas nama masyarakat Flobamora di Papua, Sulaeman Hamzah mengaku prihatin atas kejadian yang terjadi, dan berharap para korban sabar untuk menghadapi hal ini.

“ Sebagai warga masyarakat papua kita semua prihatin atas peristiwa yang sudah terjadi. Kita harap perisitiwa ini tidak lagi terjadi. Dan kepada seluruh korban untuk sabar menghadapi hal ini,” imbuhnya.

Ia juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Flobamora di Papua untuk melaporkan kejadian yang mencurigakan kepada aparat keamanan.

“ Jika disekitar lingkungan ada sesuatu yang mencurigakan, maka sesegera mungkin dilaporkan ke RT dan RW atau aparat keamanan terdekat,” harapnya.**

 


BACA JUGA

Sabtu Besok, Gubernur NTT Hadiri Doa Syukur Masyarakat Flobamora di Papua

Jumat, 31 Januari 2020 | 21:15 WIB

Kapolda Papua Dicopot Pasca Rusuh, Sosok Penggantinya Sangat Familiar

Sabtu, 28 September 2019 | 07:08 WIB

Papua Kembali Memanas, Informasi Pemblokiran Internet Ternyata Hoax

Senin, 23 September 2019 | 14:19 WIB

Ketua Klasis GKI Port Numbay Ajak Seluruh Warga Jaga Perdamaian Papua

Sabtu, 21 September 2019 | 19:46 WIB

Tokoh Masyarakat Distrik Kemtuk Gresi Apresiasi Kehadiran Personil Brimob

Sabtu, 21 September 2019 | 19:43 WIB
TERKINI

Menlu RI-PNG Kunjungi SD di Perbatasan Wutung Papua

4 Jam yang lalu

Berkas Perkara Lengkap, Polisi Serahkan Tersangka Penyuplai Senjata KKB ke Kejari Wamena

1 Hari yang lalu

Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2024 Sasar Pulau 3T di Perairan Utara Papua

1 Hari yang lalu

Pj Bupati Puncak Jaya Serahkan Dana Hibah 2,5 Miliar Pembangunan Aula Sekolah Alkitab

1 Hari yang lalu

Sisi Lain Irjen Fakhiri di Mata Ajudan Pribadi, Terkenal Disiplin dan Tak Pilih Kasih

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com