MENU TUTUP

MUI Papua Ajak Warga Jaga Kedamaian Jelang Pelantikan Presiden

Jumat, 18 Oktober 2019 | 21:02 WIB / Cholid
MUI Papua Ajak Warga Jaga Kedamaian Jelang Pelantikan Presiden Ketua Umum Harian MUI Prov Papua KH. Umar Bauw Al Bintuni/Istimewa

JAYAPURA - Ketua Umum Harian MUI Prov Papua KH. Umar Bauw Al Bintuni mengajak seluruh warga masyarakat yang ada di tanah papua untuk menjaga kamtibmas jelang pelantikan presiden dan wakil presiden.

 

"Kita ketahui bahwa pada tanggal 20 oktober 2019 akan ada pelantikan presiden dan wakil presiden, untuk itu mari kita dukung dan sukseskan acara pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih Periode 2019-2024 dengan cara menjaga kamtibmas yang aman, damai dan kondusif," ungkap Umar Bauw, di Jayapura, Kamis (17/10)

 

Ia juga mengajak kepada seluruh masyarakat Indonesia khususnya  di tanah Papua, untuk menolak secara tegas aksi anarkisme, radikalisme dan terorisme dan hal-hal yang tidak pantas dan layak untuk ada di tanah Papua. 

 

 

"Saya mengajak seluruh kompenen masyarakat mari kita bergandengan tangan untuk mensukseskan pelantikan presiden dan wakil presiden serta menolak adanya tindak anarkisme, radikalisme dan terorisme. Dan juga kita bergandengan tangan untuk menyongsong Papua yang sejahtera dan mandiri, mari kita bangun Papua secara bersama-sama, mari kita satukan iman dan ketaqwaan kita sebagai modal utama untuk menuju papua yang lebih baik, aman dan tentram," seruny

 

Umar pun berharap agar masyarakat  tidak terprovokasi dalam berbagai media sosial, dikarenakan banyaknya berita bohong atau Hoax yang disebarkan oleh oknum-oknum untuk memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.**

 

 

 


BACA JUGA

Sabtu Mendatang, Lintas Umat Beragama Provinsi Papua akan Gelar Halal Bi Halal

Rabu, 16 Juni 2021 | 19:34 WIB

Ketua MUI Provinsi Papua Himbau Masyarakat Tidak Mudik

Kamis, 09 April 2020 | 06:47 WIB

Sampaikan Pesan Damai Lewat Bhakti Sosial dan Bagi Bunga di Jembatan Holtekamp

Sabtu, 19 Oktober 2019 | 20:07 WIB

2800 Personil Disiagakan di Kota Jayapura Jelang Pelantikan Presiden

Sabtu, 19 Oktober 2019 | 19:54 WIB

Blusukan ke Pasar, Kapolres Biak Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

Sabtu, 19 Oktober 2019 | 12:25 WIB
TERKINI
Kepala Suku Kamoro, Marianus Maknapeiku

Jangan Ada Provokasi Hindari Gesekan Sosial di Pilkada 2024

2 Jam yang lalu

Datang ke TPS Memberi Suara Dengan Suka Cita, Pdt Mauri: Sukseskan Pilkada Damai

2 Jam yang lalu

Kepala Suku Besar Paniai: Masyarakat Ujung Tombak Suksesi Pilkada 

7 Jam yang lalu

Kepala Suku Besar Mee Pago Imbau Warga Dukung Kamtibmas dan Sukseskan Pilkada

17 Jam yang lalu

Kampanye Akbar Dominggus Catue -Jumriati Dihadiri Ribuan Warga di Lapangan Merdeka Sarmi

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com