Rabu Pagi, Kapolda Papua Bakal Lantik Lima Komandan Polres yang Baru Dibentuk
JAYAPURA - Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw direncanakan akan menyerahkan terimakan lima Kapolres baru di jajaran Polda Papua, Rabu (18/12) pagi.
Lima Kapolres yang akan disertijab berdasarkan surat TR/234-XII tanggal 6 Desember 2019 lalu, yakni Kapolres Nduga, Yalimo, Intan Jaya, Puncak dan Kapolres Deiyai.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal menerangkan Kapolres Nduga akan di jabat oleh AKBP Moh. Darodjat Daimboa, Kapolres Puncak dijabat AKBP Dicky Hermansyah Saragih, Kapolres Deiyai dijabat AKBP Bambang Budianto, Kapolres Intan Jaya dijabat AKBP Juli Karre Pongbala, sementara Polres Yalimo akan dijabat oleh AKBP Rahmat Kaharuddin.
Kata Kamal, dengan dibentuknya lima Polres baru di Polda Papua, maka secara keseluruhan ada 28 Polres di Provinsi Papua.
"Pembentukan lima Polres baru ini tidak lain merupakan langkah dalam upaya dan bukti serius pelayanan pihak kepolisian kepada masyarakat," ungkapnya.
Kata Kamal, untuk perkuatan personil pada lima polres baru sendiri akan dilakukan pergeseran pada Januari mendatang.
"Saat ini masih bertahap dimana akan dilakukan penyusunan struktur pada Polres dan selanjutnya penempatan Anggota," terangnya.
Ia pun berharap dengan adanya lima Polres baru ini masyarakat dapat terlayani dengan baik dan dapat merasakan kehadiran polisi.**