MENU TUTUP

Ketua Pertina Papua Barat Akui Kesulitan Dana TC PON

Kamis, 13 Februari 2020 | 20:02 WIB / Albert
Ketua Pertina Papua Barat Akui Kesulitan Dana TC PON Ketua pengprov Pertina Papua Barat Clinton Tallo/Albert

Manokwariwartaplus.com - Ketua Pengprov Pertina Papua Barat, Clinton Tallo mengaku kesulitan dana untuk melakukan TC bagi 10 atlet tinju yang dipersiapkan untuk PON XX tahun 2020 yang akan dihelat di Provinsi Papua, Oktober mendatang. 

Ditemui wartawan, Kamis (13/2), Clinton mengaku pada prinsipnya dirinya selalu mendukung bakat petinju asli Papua yang tersebar di seluruh kabupaten kota, provinsi Papua Barat

Terbukti setelah dipercayakan menjadi ketua Pertina Papua Barat oleh KONI Papua Barat, ia lakukani terobosan dan sudah meloloskan 10 atlet Tinju Papua Barat dari Pra PON ke PON Papua tahun 2020.

"Memang saat ini kita sedang lakukan berbagai persiapan untuk para atlet tinju Papua Barat yang sudah lolos ke PON, namun masih kendala dana untuk lakukan segala persiapan TC yang direncanakan berlangsung di Bandung, Jawa Barat, tetapi masih menunggu dari KONI," ungkap Clinton

Sementara itu terkait adanya aspirasi dari salah satu petinju amatir Kabupaten Manokwari, Hengky Baransano Cs yang berencana menggelar iven tinju di distrik Manokwari Timur, Clinton mengaku belum tahu. 

Meski demikian, dia berharap ada komunikasi sehingga bisa dibicarakan bersama. Apalagi  Hengky Baransano juga menerim undangan tanding  Tinju di Makassar pada Maret 2020 mendatang, namun terkendala dana. 

Menurut Clinton, dirinya pun belum mengetahui terkait undangan tersebut, sehingga ia menyarankan kepada Baransano untuk melakukan komunikasi sehingga ada solusi.

Kembali soal 10 atlet tinju Papua Barat yang lolos PON? Menurut Clinton, TC di Bandung harus dilakukan sebab prasarana di Papua Barat tidak memadai, sehingga harus dilakukan TC keluar Papua Barat.

Clinton mengaku, sampai saat ini belum ada informasi dari KONI. Padahal cabor perorangan ini tidak bisa menunggu dan harus lakukan persiapan lebih matang dari sekarang.**

 

 

 

 


 


BACA JUGA

20 Hari Operasi Sikat Cartenz II, Polda Papua Tetapkan 37 Tersangka, dan Amankan Puluhan Motor

Senin, 20 Oktober 2025 | 18:21 WIB

Ops Sikat Cartenz II – 2025, Polda Papua Siapkan 317 Personel Tekan Angka Kriminalitas 3C

Rabu, 01 Oktober 2025 | 05:13 WIB

Atlet PON XX Papua Terima Bonus Rp4,9 Miliar dari PTFI

Rabu, 09 Maret 2022 | 20:44 WIB

Gubernur dan Sekum KONI Papua Terima Penghargaan Inisiator Olahraga Indonesia 2022

Senin, 07 Februari 2022 | 14:38 WIB

Pemprov Papua Gelar Natal Bersama dan Syukuran Sukses PON Peparnas

Kamis, 27 Januari 2022 | 05:03 WIB
TERKINI

Membangun Kedekatan, Personel Satgas Ops Damai Cartenz Berbagi Kebersamaan dengan Masyarakat Sinak

10 Jam yang lalu

Satgas Ops Damai Cartenz Pererat Hubungan dengan Warga Sinak Lewat Momen Kebersamaan

10 Jam yang lalu

Upaya Bunuh Diri Seorang Wanita di Jayapura Berhasil Digagalkan Polisi

13 Jam yang lalu

Gubernur Papua Copot Direktur RSUD Dok II Usai Sidak Temukan Manajemen Semrawut

16 Jam yang lalu

Pemkab Puncak Jaya Gencarkan Edukasi Lingkungan, Plh Sekda: Alam Adalah Rumah Kita Bersama

17 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com