MENU TUTUP
Evakuasi Besok

Tim Evakuasi Berhasil Temukan 12 Jenasah Penumpang Heli M17

Jumat, 14 Februari 2020 | 13:20 WIB / Roberth
Tim Evakuasi Berhasil Temukan 12 Jenasah Penumpang Heli M17 Puing-puing heli MI 17 Penerbad No Reg HA 5138/Istimewa

JAYAPURA,wartaplus.com-Danrem 172/PVY, Kol. Inf Binsar Sianipar, selaku Koordinator Evakuasi,  siang ini telah mengkonfirmasi bahwa Tim Evakuasi hari ini (14/2) telah berhasil mencapai lokasi puing-puing heli MI 17 Penerbad No Reg HA 5138 pada sekitar pukul 12.30 WIT.

Tim evakuasi dari Yonif 751 Raider tiba di lokasi puing setelah berjalan mendaki selama kurang lebih 5 jam dari base camp yang dirikan sejak kemarin (13/2/2020), sesaat setelah mereka diturunkan dengan menggunakan tali dari heli angkut personel.

Tim juga telah berhasil menemukan ke-12 jenazah korban yang seluruhnya berada di sekitar lokasi kepingan body pesawat. "Identitas 9 jenazah bisa kita kenali dari pakaian dan atribut yang mereka kenakan, sedangkan 3 jenazah lagi masih diperlukan proses identifikasi lebih lanjut," terang Kol. Inf Binsar dalam rilisnya yang diterima wartaplus.com, Jumat (14/2) siang

Dikatakan, namun demikian untuk memastikannya tentu kita perlu melakukan proses identifikasi dari tim medis secara  detail kepada 12 jenazah setelah nanti bisa kita evakuasi.

Mengingat kondisi cuaca dan medan yang sangat ekstrem, tim belum bisa melakukan evakuasi terhadap jenazah korban sore ini. "Direncanakan besok proses evakuasi jenazah akan kita mulai. Tim akan membawa turun jenazah ke titik yang bisa dijangkau oleh heli kita. Untuk selanjutnya dievakuasi melalui udara", jelas Kol Inf. Binsar Sianipar.

Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Herman Asaribab, beserta seluruh prajurit Kodam XVII/Cenderawasih menyatakan turut berdukacita dan belasungkawa yang mendalam kepada seluruh keluarga prajurit yang gugur dalam kecelakaan Heli MI 17 No Reg HA 5138 saat melaksanakan tugas mulia di wilayah Papua.*
 


BACA JUGA

Usai Tembak Mati Dua Tukang Ojek, KKB Puncak Bakar Sekolah di Sinak

Jumat, 22 November 2024 | 19:33 WIB

Dua Tukang Ojek yang Ditembak KKB di Puncak, Berasal dari Gowa Sulsel

Jumat, 22 November 2024 | 06:58 WIB

Dua Tukang Ojek Tewas Ditembak Gerombolan OPM di Puncak

Kamis, 21 November 2024 | 21:31 WIB

Kepala Suku Damal Puncak: Jangan Bikin Kacau Pilkada Serentak 2024

Selasa, 19 November 2024 | 05:21 WIB

Seleksi DPRK Kabupaten Puncak Jaya Digelar Akhir November 2024

Senin, 18 November 2024 | 14:03 WIB
TERKINI

Kepala Suku Besar Mee Pago Imbau Warga Dukung Kamtibmas dan Sukseskan Pilkada

37 Menit yang lalu

Dominggus-Jumriati Merdekakan Kemenangan Bersama Rakyat di Lapangan Merdeka Sarmi

10 Jam yang lalu

Kampanye Akbar Mari-Yo di Lapangan PTC Entrop Dipenuhi Lautan Massa

14 Jam yang lalu

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

19 Jam yang lalu

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com