MENU TUTUP

Maraknya Togel di Puncak Jaya, Bupati Tuding Keterlibatan Oknum ASN, TNI Polri

Kamis, 20 Februari 2020 | 13:23 WIB / Andi Riri
Maraknya Togel di Puncak Jaya, Bupati Tuding Keterlibatan Oknum ASN, TNI Polri Bupati Puncak Jaya, Yuni Wonda, S.Sos, S.IP , MM memimpin apel gabungan di lingkungan Pemda Puncak Jaya, Rabu (19/2)/dok.HumasPJ

MULIA, wartaplus.com - Berlangsung di Halaman Kantor Bupati Puncak Jaya, Bupati Yuni Wonda, S.Sos, S.IP , MM pimpin langsung apel gabungan rutin ASN, Instansi vertikal, Ormas di lingkungan Pemda Puncak Jaya, Rabu  (19/2).

Apel diikuti oleh Wakil Bupati Puncak Jaya, Deinas Geley, S.Sos, M.Si serta Plh. Sekda Drs. Hendrik Bilanglabi, M.KP.

Bupati Puncak Jaya dalam amanatnya mengatakan kepada seluruh yang hadir pasca minggu yang sibuk dengan aktivitas kerohanian. "Bulan ini mulai dari Hari masuknya injil di Tanah Papua sampai peringatan HUT GIDI ke 57, kita semua juga ikut terlibat didalamnya,” katanya

Namun menurut dia, permasalahan pokok saat ini yang dihadapi adalah penyakit masyarakat yang merajalela.

“Kita semua sepakat (pimpinan gereja) menegur dan melarang praktik perjudian, togel dan miras beredar di Puncak Jaya terutama di Mulia. Namun kami pemerintah, TNI, Polri juga harus sepakat dan jujur bahwa ada indikasi ASN, TNI Polri juga ikut terlibat di dalam itu," tuding Bupati Yuni

Oleh karena itu Bupati meminta seluruh institusi untuk secara sadar mengevaluasi dan melakukan pengecekan dan penyelidikan di lapangan. Jangan sampai hal itu menjadi preseden buruk ditengah masyarakat.

"Penyakit itu bukan lahir tidak tahu datang dari mana, masyarakat kita tidak tahu. Kami mengimbau kepada seluruh jajaran ASN dan Ormas agar tidak terlibat dalam praktik judi tersebut. Jika saya temukan apalagi CPNS saya tidak segan-segan copot status CPNSnya," tegas Bupati Yuni Wonda.

Sementara itu, terkait maraknya pencurian di kompleks kantor Bupati, Dia mengimbau provider Bakti dan instansi penyedia internet yaitu Dinas Kominfo untuk membatasi layanan internet gratis di kantor - kantor dibatasi sampai jam 5 sore saja.

“Hal ini dikarenakan menjadi alasan pelaku untuk mojok dan nongkrong sampai larut untuk melakukan aksi kejahatan,” serunya.

Di kesempatan itu Bupati juga menyerukan kepada seluruh Kepala Distrik dan Kepala Kampung agar kembali ke tempat tugasnya masing masing. Sebab banyak agenda penting yang dibawa ke kampung untuk dilaksanakan.

“Para kepala distrik jika DPA sdh diterima segera kembali ke Distrik masing - masing. Beberapa kampung sudah lakukan pembangunan balai kampung. Saya ucapkan terima kasih ada kampung yang balainya sdh jadi dan masih ada beberapa yang belum," seru Bupati.

Di akhir amanatnya, Bupati kembali menegur kurang disiplinnya CPNS formasi 2013 yang mengalami kemunduran dari sisi kinerja. Dirinya meminta Sekda dan Kepala BKDD serta jajaran Kepala OPD untuk mengevaluasi kinerja CPNS tersebut.**


BACA JUGA

Pj Bupati Puncak Jaya Raih Penghargaan Sebagai Inovator Perubahan Indonesia Awards 2023

Sabtu, 18 November 2023 | 05:59 WIB

Kondisi Geografis, Keterbatasan Prasarana dan SDM jadi Kendala Penanganan Stunting di Puncak Jaya

Kamis, 16 November 2023 | 09:47 WIB

Rayakan Maulid Nabi Bersama Prajurit Kodim Puncak Jaya, Pj Bupati Sampaikan Pesan Ini

Senin, 09 Oktober 2023 | 17:12 WIB

Kadistrik dan Kepala Kampung Pasang Badan, Bantah Tuduhan Korupsi Bupati Puncak Jaya

Minggu, 13 September 2020 | 04:52 WIB

Danrem 173/PVB Dampingi Kasdam Cenderawasih, Kunker Pertama Kali ke Puncak Jaya

Kamis, 23 Juli 2020 | 18:11 WIB
TERKINI

Sabtu Halal Bihalal Jurnalis se Jayapura, Vanwi Subiyat: Jadi Ajang Temu Paling Romantis

9 Jam yang lalu

Freeport Indonesia Bina Pengusaha Muda Papua melalui Papuan Bridge Program

9 Jam yang lalu

Kembalikan Uang Pemudik Rp100 Juta, Aiptu Supriyanto Dihadiahi Sekolah Perwira dari Kapolda Lampung

11 Jam yang lalu

Tempat Produksi Miras CT di Wamena Jayawijaya Digerebek Polisi

12 Jam yang lalu

Jaga Sitkamtibmas dari Aksi KKB, Personel Damai Cartenz Rutin Gelar Patroli di Wilayah Kiwirok

12 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com