MENU TUTUP

Waspada Corona, Polsek Sentani Barat Imbau Warga Sabron Sari Tak Keluar Rumah 

Selasa, 24 Maret 2020 | 14:49 WIB / Djarwo
Waspada Corona, Polsek Sentani Barat Imbau Warga Sabron Sari Tak Keluar Rumah  Anggota Polsek Sentani Barat saat menyambangi warga Sabron Sari /Istimewa 

JAYAPURA, wartaplus.com - Anggota Polsek Sentani Barat mensosialisasikan imbauan pencegahan penularan covid-19 atau virus corona kepada para warga Kampung Sabron Sari, Distrik Sentani Barat, Kabupaten Jayapura, Senin (23/3).

Sosialisasi tersebut terkait maklumat Kapolri tentang kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran virus corona. Diantaranya, warga diminta untuk tak keluar rumah dan membatasi aktivitas di luar rumah.

"Maklumat yang didalamnya terdapat poin Social Distancing dimana kami mengimbau agar warga tidak keluar rumah, mengurangi segala aktivitas di luar rumah terutama selama masa karantina ini, akan terus dilakukan sosialisasi terkait upaya pencegahan, penyebaran virus corona maupun maklumat Kapolri tentang kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran Covid-19 ini," ujar Kapolsek Sentani Barat, AKP Ruben Palayukan.

Bersama anggotanya, Kapolsek menyambangi langsung masyarakat yang sedang berjualan dan duduk-duduk di pangkalan ojek Kampung Sabron Sari dan menggunakan pengeras suara yang ada di mobil patroli, guna menyampaikan maklumat Kapolri terkait kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran virus corona.

"Dalam upaya pencegahan penyebaran virus corona kami menyambangi dan mendatangi langsung masyarakat yang berada di pangkalan ojek serta pasar, selain membacakan maklumat Kapolri terkait kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran virus corona, kita juga menempel selebarannya di tempat keramaian/dinding pertokoan," pungkasnya.*

 


BACA JUGA

Pilkada Papua 2024

Ketua DPC Peradi Jayapura Serukan Keluarga Besar Advokat Jangan Golput

Senin, 25 November 2024 | 06:24 WIB
Ketua Dewan Adat Mamberamo Raya

KPU dan Bawaslu Netral Jamin Hak Pilih Masyarakat

Senin, 25 November 2024 | 02:57 WIB

Tokoh Pemuda Ilwayab Ajak Masyarakat  Menjaga Keamanan Pilkada 2024

Senin, 25 November 2024 | 02:53 WIB
Sukseskan Pilkada 2024

Siapapun Pemenang Pilkada Dialah Pilihan Rakyat

Senin, 25 November 2024 | 02:48 WIB
Kepala Suku Kamoro, Marianus Maknapeiku

Jangan Ada Provokasi Hindari Gesekan Sosial di Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 | 21:15 WIB
TERKINI
Pilkada Papua 2024

Ketua DPC Peradi Jayapura Serukan Keluarga Besar Advokat Jangan Golput

8 Jam yang lalu

Truk Terbalik di Tolikara, 5 Penumpang Meninggal Dunia, 25 Luka Berat dan Ringan

8 Jam yang lalu
Ketua Dewan Adat Mamberamo Raya

KPU dan Bawaslu Netral Jamin Hak Pilih Masyarakat

11 Jam yang lalu

Tokoh Pemuda Ilwayab Ajak Masyarakat  Menjaga Keamanan Pilkada 2024

11 Jam yang lalu
Sukseskan Pilkada 2024

Siapapun Pemenang Pilkada Dialah Pilihan Rakyat

11 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com