MENU TUTUP

Satu PDP Kembali Meninggal di Kota Sorong, Dikuburkan Hari Ini

Selasa, 05 Mei 2020 | 11:51 WIB / Ola
Satu PDP Kembali Meninggal di Kota Sorong, Dikuburkan Hari Ini Juru bicara gugus tugas Covid-19 Kota Sorong, Rudi Laku/Ola

SORONG,wartaplus.com - Satu orang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) berinisial L berjenis kelamin Pria berusia 66 tahun yang berdomisili di Sorong Kepulauan, dinyatakan meninggal dunia, Senin (4/5). Ini Dijelaskan oleh juru bicara tim gugus tugas Covid 19 Kota Sorong, Rudi Laku , Selasa (5/5) siang. Diungkapkan pasien tersebut meninggal setelah dirawat sehari di RS Sele Be Solu.

Pemakamannya dilakukan Selasa (5/5) dengan protokol Covid 19. "Sementara statusnya masih belum diketahui karena sampel swabnya masih dikirim ke Batlitbangkes Makasar bersama 32 sampel lainnya yang dikirim hari ini,"ujarnta

Sementara itu, data terkini di Kota Sorong OTG berjumlah 61 orang meningkat 11 orang, dimana 20 orang telah dikarantina di Balai Diklat Kampung Salak. ODP sebanyak 152 orang, telah selesai Pemantauan 127, proses pemantauan 25 orang. PDP berjumlah 33 orang, selesai pengawasan 26 orang dan proses 7 orang. Sementara total meninggal 8 orang salah satunya positif Covid 19.

Rudi berharap dengan penambahan kasus di Kota Sorong, warga semakin waspada dan terus melakukan upaya physical distancing, mematuhi edaran Wali Kota Sorong terkait protokol kesehatan selama pandemic dan pemberlakuan jam malam.*


BACA JUGA

Kadisnakertrans Papua Barat Tersangka Korupsi Dana Tambahan Penghasilan Pegawai

Sabtu, 02 Maret 2024 | 07:58 WIB

Partai Golkar Dirugikan, Christian Yan Warinussy Diminta Klarifikasi Pernyataan Yang Menyesatkan

Rabu, 21 Februari 2024 | 17:05 WIB
Semoga Pemilu Aman

Pertamakalinya Paulus Waterpauw Gunakan Hak Pilihnya

Rabu, 14 Februari 2024 | 12:35 WIB

Markas KST Manfred Fatem di Maybrat Digrebek, Dua Pemasok Logistik Ditangkap

Minggu, 28 Januari 2024 | 07:38 WIB

Mewaspadai Peningkatan Kasus COVID-19

Senin, 11 Desember 2023 | 07:46 WIB
TERKINI

Satu Orang Diamankan Saat Pengejaran Pelaku Penyerangan Patroli Satgas 527/BY di Paniai

10 Jam yang lalu

Pangdam Cenderawasih Dampingi Kasad Kunker ke Wilayah Merauke Papua Selatan

10 Jam yang lalu

Kurikulum Merdeka Bagi Seluruh Anak Indonesia

1 Hari yang lalu

Pemprov Papua: Penerapan Merdeka Belajar Butuh Kerja Sama Orang Tua

1 Hari yang lalu

Memikul Tanggung Jawab Renteng Pendidikan Akhlak Generasi Emas

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com