MENU TUTUP

Bhabinkamtibmas dan Babinsa Bantu Penyaluran Sembako di Sentani 

Jumat, 15 Mei 2020 | 12:53 WIB / Djarwo
Bhabinkamtibmas dan Babinsa Bantu Penyaluran Sembako di Sentani  Bhabinkamtibmas dan Babinsa Bantu Penyaluran Sembako di Sentani / Istimewa 

JAYAPURA, wartaplus.com -Bhabinkamtibmas Polsek Kawasan Bandara Sentani bersama Babinsa membantu langsung kegiatan penyaluran bantuan sembako bagi warga di Kelurahan Hinekombe, Distrik Sentani Kota Kabupaten Jayapura, Kamis (14/5).

Penyaluran atau pembagian bantuan sosial berupa sembako yang dibantu langsung Bhabinkamtibmas Polsek Kawasan Bandara Sentani Brigpol Heri Sulistiyono bersama Babinsa Koramil Sentani Serka Supriadi, bagi 1.726 kepala keluarga yang ada di wilayah Kelurahan Hinekombe Distrik Sentani Kota.

Kapolsek Kawasan Bandara Sentani Iptu Ihaka M. Imoliana dalam kesempatannya mengatakan, penyaluran bantuan sosial berupa sembako yang dibantu oleh Bhabinkamtibmas ini untuk memastikan kegiatan dapat berjalan dengan lancar.

"Penyaluran bantaun sembako kali ini diperuntukan bagi 1.726 kepala keluarga yang telah terdaftar di kelurahan sesuai pengajuan dari RT/RW, kemudian data tersebut diserahkan ke Pemkab Jayapura, sehingga bantuan yang turun juga sesuai dengan data tersebut," ujarnya.

Ia mengimbau kepada warga yang belum mendapatkan bantuan, nantinya dari pihak Kelurahan akan mengusulkan kembali kepada Pemerintah Kabupaten Jayapura agar bisa mendapat tambahan, dimana bantuan yang dibagikan menjadi tanggung jawab para Ketua RT/RW untuk diberikan kepada warganya masing-masing.*


BACA JUGA

Tak Tahan Dikejar Polisi, Oknum ASN Pelaku Asusila di Jayapura Akhirnya Menyerahkan Diri

Minggu, 28 April 2024 | 18:07 WIB

Jaksa Lakukan Eksekusi Putusan PN Jayapura Terkait Kasus Pemilu 2024

Jumat, 26 April 2024 | 13:27 WIB

Bantu Kembangkan UMKM Mama Papua, Polres Jayapura Bangun Galeri Kerajinan Noken

Selasa, 23 April 2024 | 06:30 WIB

Sabtu Halal Bihalal Jurnalis se Jayapura, Vanwi Subiyat: Jadi Ajang Temu Paling Romantis

Kamis, 18 April 2024 | 18:59 WIB

Kembalikan Uang Pemudik Rp100 Juta, Aiptu Supriyanto Dihadiahi Sekolah Perwira dari Kapolda Lampung

Kamis, 18 April 2024 | 16:36 WIB
TERKINI
Hanura: Peta Politik Papua Berubah

Paulus Waterpauw Jadi Kandidat Terkuat Gubernur Papua

3 Jam yang lalu

Pj Bupati Puncak Jaya Serahkan Kendaraan Dinas Operasional Satpol PP

17 Jam yang lalu

Paulus Waterpauw Punya Prestasi Membanggakan di Pemerintahan dan Partai Golkar

19 Jam yang lalu

Paulus Waterpauw Untuk Papua Satu, Nitezen Kobarkan Semangat Menangkan Kaka Besar

21 Jam yang lalu

Melihat Upaya Pemerintah Dalam Meningkatkan Ekonomi Nelayan di Papua

21 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com