MENU TUTUP

Masa Jabatan Berakhir, Hari Ini Gubernur Papua Tinggalkan Gedung Negara

Jumat, 23 Februari 2018 | 04:41 WIB / Riri
Masa Jabatan Berakhir, Hari Ini Gubernur Papua Tinggalkan Gedung Negara Gubernur Papua, Lukas Enembe disambut hangat mama mama suku Koroway saat melakukan kunjungan kerja beberapa waktu lalu/Ist

JAYAPURA, -  Gubernur Papua Lukas Enembe bersama keluarga hari ini, Jumat,  23 Februari 2018 akan meninggalkan Gedung Negara (Rumah Dinas Gubernur Papua) dan kembali ke rumah pribadinya. Meski masa jabatannya sebagai Gubernur Papua baru akan berakhir 9 April 2018 mendatang.

Hal ini dikarenakan Lukas Enembe terhitung sejak ditetapkan sebagai calon gubernur petahana oleh KPU 21 Februari lalu, secara resmi tak lagi menyandang status sebagai orang nomor satu di Bumi Cenderawasih.

"Besok ( hari ini-red) saya sudah akan keluar dari Gedung Negara, semua tugas-tugas negara sudah saya jalankan dengan baik selama lima tahun," kata Lukas Enembe kepada pers di Gedung Negara Dok V Jayapura, Kamis (22/2) malam.

Pamit ke Masyarakat

Di kesempatan itu, Lukas menyampaikan terimakasih kepada masyarakat Papua yang selama ini sudah mendukung dirinya bersama Klemen Tinal membangun Papua.

"Malam ini saya gelar ibadah syukur sebagai ungkapan rasa syukur karena Tuhan sudah jaga selama lima tahun memimpin Papua," katanya.

Dia juga berterimakasih kepada jajaran TNI, Polri dan teman sekerja  karena sudah bersama-sama mengawal pemerintahan serta menjaga keutuhan NKRI.

"Kami akan tetap menjaga NKRI. Terimakasih atas kerjasama menjaga keamanan dan ketertiban di Papua," tegasnya

Prioritas PON XX

Dia menekankan, siapapun yang nantinya akan menjabat sebagai gubernur, harus tetap wujudkan pelaksanaan PON XX tahun 2020 di Bumi Cenderawasih. 

"PON harus tetap menjadi prioritas, karena ini agenda nasional," tekannya

Menurutnya, perkembangan terakhir persiapan PON cukup membanggakan karena ada kemajuan.

"38 cabang olahraga semuanya sudah terjadwal, baik jumlah atlet, lokasi venue, panitia. Jadwal sudah terdistribusi ke KONI di seluruh Indonesia," katanya.

Seperti diketahui Lukas Enembe dan Klemen Tinal akan kembali berpasangan sebagai calon Gubernur - Wakil Gubernur petahana dalam Pemilihan Gubernur Papua yang akan digelar 27 Juni 2018 mendatang. Diusung sembilan partai politik yang tergabung dalam koalisi Papua Bangkit Jilid II, pasangan Lukmen optimistis akan melanjutkan kepemimpinan untuk periode kedua.

Lawannya adalah pasangan John Wempi Wetipo - Habel Melkias Suwae atau pasangan Josua. Dengan jargon 'Papua Cerdas' pasangan ini diusung dua partai besar yakni PDIP dan Gerindra serta partai Perindo (non seat).[Riri]


BACA JUGA

Bertemu Paguyuban Nusantara, Pangdam Cenderawasih Imbau Masyarakat Tetap Tenang dan Jaga Kedamaian

Jumat, 29 Desember 2023 | 20:29 WIB

Kapolda Papua dan Presiden GIDI Pantau Langsung Pemulangan Massa Pengantar Jenazah Lukas Enembe

Jumat, 29 Desember 2023 | 19:37 WIB

Kerusuhan Pengantaran Jenazah Lukas Enembe: 14 Orang Terluka, 25 Petak Bangunan Dibakar, 6 Kendaraan Rusak Berat

Jumat, 29 Desember 2023 | 06:56 WIB

Arak arakan Peti Jenazah Lukas Enembe di Sentani Jayapura Berujung Ricuh, Pj Gubernur Terluka

Kamis, 28 Desember 2023 | 15:58 WIB

Mantan Gubernur Papua Lukas Enembe Tutup Usia, Pangdam dan Kapolda Sampaikan Dukacita Mendalam

Selasa, 26 Desember 2023 | 15:26 WIB
TERKINI

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Harus di Jayapura

1 Jam yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

1 Jam yang lalu

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

2 Jam yang lalu

Usai Tembak Mati Dua Tukang Ojek, KKB Puncak Bakar Sekolah di Sinak

2 Jam yang lalu

Masyarakat Tapal Batas Nyatakan Sikap Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Saat Pilkada 

6 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com