MENU TUTUP

Hari Ini, Gubernur Soedarmo Bakal Paparkan Kesiapan PON Papua di RAT KONI se-Indonesia

Rabu, 25 April 2018 | 10:32 WIB / Riri
Hari Ini, Gubernur Soedarmo Bakal Paparkan Kesiapan PON Papua di RAT KONI se-Indonesia Penjabat Gubernur Papua, Soedarmo saat membuka kegiatan rapat KONI se-Papua di Jayapura beberapa waktu lalu/Istimewa

JAYAPURA,- Penjabat Gubernur Papua, Soedarmo dijadwalkan hari ini, Rabu (25/4) akan memberikan paparan terkait kesiapan Papua sebagai tuan rumah PON XX tahun 2020 mendatang, dalam Rapat Anggota KONI se-Indonesia yang digelar di Hotel Bidakara Jakarta Selatan.

Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda Provinsi Papua Yusuf Yambe Yabdi kepada awak media di Jayapura,  Selasa (24/4) kemarin menjelaskan, kegiatan RAT ini telah berlangsung sejak Senin (23/4) lalu. Paparan Penjabat Gubernur Soedarmo nantinya  adalah memberikan penjelasan terkait penyebaran venue dan kondisi terkini fasilitas pertandingan yang telah disiapkan tuan rumah.

"Di hadapan para pimpinan KONI itu akan dipaparkan kesiapan Papua mulai dari transportasi, akomodasi penginapan, konsumsi hingga fasilitas pertandingan serta pendukung lainnya," jelas Yusuf

Selaku Sekretaris PB PON Papua, Yusuf mengaku bahwa PB PON telah membagi lokasi pertandingan yang tersebar di lima wilayah klaster, yakni Kota dan Kabupaten Jayapura, Merauke, Biak, Wamena dan Mimika.

"Yang jelas kita akan jelaskan secara detail lokasi venuenya, tapi kota dan Kabupaten Jayapura selaku tuan rumah dengan jumlah cabor terbanyak,” jelasnya lagi.

Untuk diketahui, dalam RAT KONI se Indonesia ini sekaligus akan ditetapkan jumlah cabang olahraga dan nomor yang akan diperlombakan pada PON XX tahun 2020 di Papua.*


BACA JUGA

Tiga Kepala Dinas dan Satu Staf Ahli Provinsi Papua Diganti Mendadak, Ada Apa Ya?

Kamis, 30 Agustus 2018 | 05:59 WIB

Gubernur Soedarmo Lepas Peserta Taptu Dalam Rangka HUT ke-73 Republik Indonesia

Kamis, 16 Agustus 2018 | 17:03 WIB

Gubernur Soedarmo Minta Pemkab Jayapura dan Sarmi Tegas Berantas Ilegal Logging

Kamis, 16 Agustus 2018 | 06:36 WIB

Soedarmo: Gubernur Papua Terpilih Harus Mampu Wujudkan Visi Misi

Rabu, 15 Agustus 2018 | 12:53 WIB

Gubernur Soedarmo Tinjau Venue Dayung di Kampung Puay Sentani

Selasa, 14 Agustus 2018 | 16:43 WIB
TERKINI

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Harus di Jayapura

2 Jam yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

2 Jam yang lalu

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

3 Jam yang lalu

Usai Tembak Mati Dua Tukang Ojek, KKB Puncak Bakar Sekolah di Sinak

3 Jam yang lalu

Masyarakat Tapal Batas Nyatakan Sikap Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Saat Pilkada 

7 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com