MENU TUTUP

Polsek Kanggime Sosialisasikan Penggunaan Masker Menuju New Normal

Sabtu, 27 Juni 2020 | 18:37 WIB / Andi Riri
Polsek Kanggime Sosialisasikan Penggunaan Masker Menuju New Normal Personil Polsek Kanggime saat melakukan persiapan untuk pembagian masker/dok.Humas Polda Papua

JAYAPURA, wartaplus.com –Bertempat di Distrik Gilobandu Kabupaten Tolikara, Papua, Sabtu (27/6) sejumlah personil Polsek Kanggime membagikan masker gratis sekaligus mensosialisasikan cara penggunaannya kepada warga setempat. Ini dilakukan dalam rangka persiapan menuju tatanan kehidupan normal yang baru di tengah pandemi covid-19 (New Normal)

Kapolsubsektor Kanggime Brigadir Yulianto Simopiaref dalam kesempatannya mengatakan bahwa sebagai upaya Polri dalam memutus mata rantai Covid - 19, maka pihaknya penuh semangat menuju distrik Gilobandu, dengan berjalan kaki untuk memberikan masker kepada tokoh masyarakat dalam rangka menghadapi Tatanan New Normal di wilayah Kabupaten Tolikara.

Masker yang telah dibagikan merupakan bantuan dari Kapolres Tolikara untuk dipergunakan oleh masyarakat saat beraktifitas di luar rumah. Usai digunakan agar masker tersebut jangan dibuang tetapi di cuci dengan bersih sehingga dapat digunakan kembali.

“Atas nama Kapolres Tolikara dan saya pribadi mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Distrik Gilobandu yang selama ini telah menjaga Kamtibmas tetap aman dan kondusif, maka dari itu mari kita semua tetap mempertahankan Keamanan Distrik Gilobandu ini dengan baik serta terus menjalin komunikasi antara Kepolisian dan masyarakat guna terciptanya kamtibmas yang aman, damai dan Sejahtera,”tutur Yulianto.

Lairon Wenda selaku Tokoh masyarakat  mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Beserta anggotanya yang sudah datang kekampung kami Gilobandu.

“Masker yang telah diberikan akan segera saya bagikan kepada Masyarakat Gilobandu dan juga kepada anak–anak,” ujar Lairon.**


BACA JUGA

Kodim 1716/Tolikara Gelar Mitigasi Bencana Banjir dan Karya Bakti

Jumat, 08 Desember 2023 | 18:52 WIB

Polisi Mediasi Kasus Penganiayaan Siswa Terhadap Guru di SMA Negeri Bokondini, Berakhir Damai

Kamis, 23 November 2023 | 19:39 WIB

Oknum Anggota Polri Diduga Menembak Seorang Warga di Wamena Hingga Meninggal Dunia

Selasa, 11 April 2023 | 06:16 WIB

Dandim Jayawijaya Pastikan Bantu Kesiapan Sarana Prasarana Pembentukan Kodim Tolikara

Jumat, 31 Maret 2023 | 09:48 WIB

Sertijab Kapolres Jayawijaya dan Tolikara, Diharapkan Bisa Kembalikan Kepercayaan Masyarakat Terhadap Polri

Selasa, 14 Maret 2023 | 18:12 WIB
TERKINI

Siapapun Anak Papua Bisa Mencalonkan Diri Sebagai Cagub Papua

12 Jam yang lalu

Sabtu Halal Bihalal Jurnalis se Jayapura, Vanwi Subiyat: Jadi Ajang Temu Paling Romantis

1 Hari yang lalu

Freeport Indonesia Bina Pengusaha Muda Papua melalui Papuan Bridge Program

1 Hari yang lalu

Kembalikan Uang Pemudik Rp100 Juta, Aiptu Supriyanto Dihadiahi Sekolah Perwira dari Kapolda Lampung

1 Hari yang lalu

Tempat Produksi Miras CT di Wamena Jayawijaya Digerebek Polisi

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com