MENU TUTUP

Sebby Sambom Klaim Pembakaran Pesawat MAF di Intan Jaya Tanggungjawab TPNPB OPM

Kamis, 07 Januari 2021 | 19:02 WIB / Andi Riri
Sebby Sambom Klaim Pembakaran Pesawat MAF di Intan Jaya Tanggungjawab TPNPB OPM Juru Bicara TPNPB- OPM, Sebby Sambom/Istimewa

JAYAPURAwartaplus.com - Juru Bicara TPNPB- OPM, Sebby Sambom membenarkan pesawat MAF yang terbakar di Intan Jaya, Rabu (6/1) kemarin, dilakukan oleh kelompok TPNPB- OPM atau yang lazim disebut kelompok kriminal bersenjata (KKB)

"Ya, itu Panglima TPNPB- OPM Kodap VIII Intan Jaya Sabinus Waker dan Komandan Operasi Kodap VIII Intan Jaya Gusby Waker bertanggungjawab," kata Sebby kepada wartaplus.com, Kamis (7/1) sore.  

Ia mengaku, Manajemen Markas Pusat Komnas TPNPB baru saja mendapat konfirmasi bahwa berita penembakan Helikopter di Tembagapura dan penembakan pesawat sipil di Intan Jaya adalah benar dilakukan oleh kelompok Sabinus Waker. 

"Alasannya sudah jelas, bahwa tahun lalu (2019 dan 2020) Manajemen Markas Pusat Komnas TPNPB-OPM sudah pernah umumkan bahwa apabila helicopter civilian dan Pesawat Civil Komersial mengangku Anggota TNI dan Polri Maka TPNPB Siap tembak," tegasnya.  "Jadi itu bagian dari target Pasukan TPNPB, karena sebelum nya Manajemen Markas Pusat Komnas TPNPB telah mengumumkan," sambungnya. 

Sebby menegaskan, janji serta target Pasukan TPNPB tidak akan dicabut hingga Papua merdeka penuh dari kolonialisme Indonesian di Tanah leluhur bangsa Papua, dan penembakan terhadap pesawat yang tidak mengindahkan peringatan TPNPB akan terus di lakukan. 

"Dengan demikian Manajemen Markas Pusat mulai umumkan hari ini tanggal 7 January 2020, dan management Markas Pusat Komnas TPNPB bertanggungjawab atas laporan ini. Terima kasih atas kerja sama yang baik," seru Sebby.**


BACA JUGA

Militer Indonesia Tewaskan Warga Sipil di Intan Jaya, Pembalasan Dilakukan TPNPB  di Nabire

Sabtu, 18 Oktober 2025 | 06:56 WIB

Teror di Kali Semen: Warga Tewas dan Empat Luka Ditembak KKB, Satgas Damai Cartenz Buru Pelaku

Jumat, 17 Oktober 2025 | 21:03 WIB

Seorang Guru Wanita Meninggal Dunia Diserang OTK di Yahukimo

Sabtu, 11 Oktober 2025 | 17:39 WIB

Ini Identitas Lima Pendulang yang Dikabarkan Tewas dalam Penyerangan KKB Yahukimo

Rabu, 24 September 2025 | 19:26 WIB
Video Baku Tembak

Satgas Ops Damai Cartenz Selidiki Penyerangan KKB yang menyebabkan Lima Warga Sipil Meninggal Dunia  di Yahukimo

Rabu, 24 September 2025 | 04:31 WIB
TERKINI

Tokoh Agama Papua Tengah Apresiasi Satgas Ops Damai Cartenz Jaga Keamanan dan Kedamaian di Tanah Papua

3 Jam yang lalu

Kompol Dian Novita Pietersz Ukir Sejarah Sebagai Polwan Pertama Berprestasi di Sesko AD

3 Jam yang lalu

Cegah Stunting Sejak Dini, TP PKK Puncak Jaya Gelar Penyuluhan Gizi dan Kesehatan di Karubate

8 Jam yang lalu

Membangun Kedekatan, Personel Satgas Ops Damai Cartenz Berbagi Kebersamaan dengan Masyarakat Sinak

1 Hari yang lalu

Satgas Ops Damai Cartenz Pererat Hubungan dengan Warga Sinak Lewat Momen Kebersamaan

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com